PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Jalan Anyelir I, Nomor 4A, Desa Dauh Peken, Kec. Tabanan, Kab. Tabanan, Bali

Call:0361-8311174

info@suaradewata.com

5 Siswa Tabanan Wakili Bali Tembus Nasional

Selasa, 09 September 2014

00:00 WITA

Tabanan

2026 Pengunjung

PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Tabanan, suaradewata.com – Sebanyak lima orang siswa asal Tabanan akan mewakili Bali untuk ke tingkat nasional. Kelima siswa tersebut akan mengikuti 3 kategori lomba yakni lomba dokter kecil tingkat SD, Lomba Kader Kesehatan Remaja (KKR), serta lomba Cerdas Cermat UKS. Sebelum bertolak ke Jakarta kelima siswa tersebut didampingi Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Putu Santika dan Kepala Dinas Kesehatan dr. Nyoman Suratmika, berpamitan dengan Bupati Tabanan, Selasa (9/9).

Untuk katagori lomba dokter kecil tingkat SD yang diwakili oleh Ni Made Linda Swastini dari SD N I Pupuan, yang sebelumnya menjadi juara I di tingkat Provinsi. Lomba Kader Kesehatan Remaja (KKR) yang diwakili oleh Made Sanjani  Dewi dari SMPN I Kediri serta lomba Cerdas Cermat UKS  yang diwakili  oleh  Ni luh Wayan Cahyani Ningsih, Kadek Isya Andariyani Pratiwi dan Putu Piyar Wiatini dari SMPN I Marga.

Wakil Kepala  SMP Negeri 1 Marga, I Wayan Negeriawan, mengungkapkan, keberhasilan yang diraih anak didiknya tidak terlepas dari komitemen yang dimiliki untuk dapat mengharumkan Nama Tabanan. Berbekal kedisiplinan, kekompakan dan semangat yang luar biasa, 3 siswa-siswi SMP Negeri 1 Marga yang tergabung dalam 1 kelompok ini, mampu mempersembahkan yang terbaik. "Setelah melalui berbagai tahapan dan berlomba di tingkat provinsi, akhirnya kami mampu menjadi yang terbaik di Bali," ungkapnya.

Sementara Bupati Tabanan, Ni Putu Eka Wiryastuti berharap pendampingan khusus di Jakarta  bagi dokter kecil yang  dikarantina selama dua minggu. Bupati juga kepada siswa yang akan mengikuti lomba Bupati berpesan agar prestasi yang di raih terus di tingkatkan, tidak hanya di tingkat provinsi namun juga skala nasional. "Selalulah berpikir positif dan sertai dengan doa. Saya yakin kalian akan mampu mengharumkan nama Tabanan," yakinnya. gin

 

 

 


Komentar

Berita Terbaru

\