PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Jalan Anyelir I, Nomor 4A, Desa Dauh Peken, Kec. Tabanan, Kab. Tabanan, Bali

Call:0361-8311174

info@suaradewata.com

Nyoman Ardika 'Sengap' Buka Turnamen E-Sports Champions Tabanan, Dukung Kreativitas Anak Muda

Sabtu, 09 November 2024

12:36 WITA

Tabanan

1626 Pengunjung

PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Nyoman Ardika 'Sengap' Buka Turnamen E-Sports Champions Tabanan, Dukung Kreativitas Anak Muda

Tabanan, suaradewata.com – Calon Wakil Bupati Tabanan nomor urut 01, I Nyoman Ardika "Sengap," resmi membuka ajang *E-Sports Champions Tournament* yang berlangsung di Warung Kopi M Aboe Talib, Kediri, Tabanan. Turnamen yang digelar pada Sabtu dan Minggu, 9-10 November 2024 ini menarik antusiasme 500 peserta.

Ini merupakan turnamen e-sports terbesar pertama di Tabanan, dengan total hadiah Rp10 juta. Nyoman Ardika menyampaikan bahwa kegiatan ini selaras dengan visi misi "MS Glowing" untuk memfasilitasi kreativitas generasi muda di Tabanan. “Menang atau tidaknya kami di Pilkada nanti adalah anugerah Tuhan, tetapi kegiatan untuk anak muda seperti ini harus tetap berjalan. Kami berkomitmen agar acara ini diadakan setiap tahun, dan ke depannya bekerja sama dengan Warung Kopi M Aboe Talib serta beberapa perusahaan,” ujarnya.

Ketua panitia, I Gede Nanda Eka Diana, menyatakan bahwa turnamen ini sangat dinantikan oleh para pemuda di Tabanan, karena menjadi ajang terbesar yang diadakan di kabupaten tersebut. “E-sports sudah masuk ke ajang internasional, jadi pasangan calon nomor urut 01 akan terus mendukung pencarian bibit atlet Tabanan melalui kegiatan seperti ini,” jelasnya. Turnamen ini melombakan beberapa kategori, dengan pembagian hadiah untuk Mobile Legends sebesar Rp4 juta, PUBG Rp4 juta, Football Rp1,5 juta, dan Tekken Rp500 ribu.

 

Hadiah yang diperebutkan disediakan untuk tiap tim, bukan individu, dan berbentuk barang seperti PlayStation, keyboard, dan stik, berkat dukungan dari sponsor. 

Salah satu peserta, I Made Dedi Kusuma Wijaya, berharap turnamen ini bisa terus berlanjut dan berkembang. “Ajang seperti ini membuat anak muda bisa mengekspresikan bakat dan minat mereka. Kami sudah lama berlatih bersama tim karena kompetisi ini memerlukan kerja sama yang solid,” ungkapnya. 

Turnamen E-Sports Champions Tabanan ini diharapkan dapat menjadi wadah untuk pengembangan bakat muda Tabanan di bidang e-sports. ayu/yok


Komentar

Berita Terbaru

\