PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Jalan Anyelir I, Nomor 4A, Desa Dauh Peken, Kec. Tabanan, Kab. Tabanan, Bali

Call:0361-8311174

info@suaradewata.com

Bupati Sedana Arta Harapkan Pemilu 2024 Hasilkan Pemimpin Terbaik Pilihan Rakyat

Rabu, 14 Februari 2024

15:00 WITA

Bangli

1330 Pengunjung

PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Bupati Sedana Arta bersama keluarga saat menyalurkan hak pilihnya di TPS 5 Br. Sulahan, Kecamatan Susut, Kabupaten Bangli, Rabu, (14/02/2024). SD/ard/ist

Bangli, suaradewata.com - Bupati Bangli Sang Nyoman Sedana Arta didampingi Ny. Sariasih Sedana Arta beserta putranya menggunakan hak pilih suaranya dalam Pemilihan Umum (Pemilu) serentak tahun 2024 di TPS 5 Br. Sulahan, Kecamatan Susut, Kabupaten Bangli. Rombongan Sedana Arta tiba di TPS sekitar pukul 09.30 Wita langsung menyerahkan surat undangan pencoblosan. Dimana di TPS 5 tersebut  terdapat 291 DPT, sedangkan total pemilih di banjar adat sulahan berjumpah 1.800 orang.

Usai menggunakan hak pilihnya, Bupati Sedana Arta  menyampaikan harapannya agar seluruh masyarakat Bangli berbondong-bondong dan antusias bisa datang ke TPS untuk melakukan pemungutan suara. "Bagaimanapun hajatan 5 tahunan ini adalah wadahnya demokrasi tertinggi yang harus kita manfaatkan dengan suasana hati yang riang gembira seperti halnya sebuah pesta," terangnya. 

Sedana Arta juga berharap pemilu kali ini bisa berjalan dengan aman dan damai serta melahirkan pemimpin pemimpin yang cerdas untuk membangun daerahnya masing-masing. "Sapa pun yang terpilih nantinya, itu pemimpin terbaik pilihan rakyat," tegasnya. 

Sementara itu di tempat terpisah Wakil Bupati Bangli I Wayan Diar didampingi Ny. Suciati Diar beserta kedua putranya melaksanakan hak pilih suaranya di TPS 8 Banjar Luahan, Desa Belantih, Kecamatan Kintamani. Ard/red


Komentar

Berita Terbaru

\