Sah Menjadi Ketua Umum, Darmawan Fokus Arahan Presiden untuk Tingkatkan SDM
Rabu, 06 September 2023
20:50 WITA
Nasional
1526 Pengunjung
I Wayan Darmawan Ketua Umum PP KMHDI
Sulawesi, suaradewata.com- I Wayan Darmawan resmi terpilih sebagai Ketua Umum Pimpinan Pusat Kesatuan Mahasiswa Hindu Dharma Indonesia (PP KMHDI) usai melalui proses yang cukup ketat pada Mahasabha XIII KMHDI, yang berlangsung pada, Senin (4/9) di Asrama Haji Kota Palu, Sulawesi Tengah. Dalam sambutan pertamanya Darmawan ingatkan pesan Presiden RI bahwa KMHDI fokus tingkatkan SDM (Sumber Daya Manusia) Hindu.
"KMHDI akan terus konsisten dalam meningkatkan kualitas SDM mahasiswa Hindu Indonesia, kader KMHDI harus menguasai IPTEK untuk dapat bersaing dan menghadapi tantangan global," ucap Darmawan dalam sambutan pertamanya.
Lebih lanjut Ketua Umum terpilih juga menyampaikan bahwa KMHDI sebagai salah satu organisasi mahasiswa yang selalu berupaya melakukan pembangunan SDM mahasiswa Hindu melalui pendidikan dan pelatihan untuk menghadapi tantangan bonus demografi.
"KMHDI sebagai organisasi kaderisasi akan terus berupaya meningkatkan SDM Hindu, pekerjaan rumah ini juga disampaikan oleh Presiden Joko Widodo saat membuka Mahasabha XIII KMHDI di Auditorium Universitas Tadulako (UNTAD)," lanjut Ketua Umum PP KMHDI 2023-2025.
Sebagai satu-satunya organisasi Mahasiswa Hindu Indonesia, Darmawan mengatakan KMHDI juga akan terus hadir dan bermanfaat bagi umat Hindu.
Terpilihnya Darmawan sebagai Ketua Umum KMHDI pada Mahasabha XIII KMHDI yang dilaksanakan selama satu minggu, setelah melalui voting dalam sidang Tim Formatur yang disaksikan oleh ratusan kader peserta Mahasabha.
Dengan kemenangan tersebut Darmawan akan menggantikan Ketua Presidium PP KMHDI sebelumnya, I Putu Yoga Saputra. Dia akan memimpin PP KMHDI masa bakti 2023-2025.rls/adn
Komentar