Tak Harus Keluar Uang, Ini Rekomendasi Tempat Wisata Gratis di Singapura
Kamis, 11 November 2021
17:05 WITA
Nasional
2394 Pengunjung
istimewa
Wisata, suaradewata.com - Menyandang predikat sebagai salah satu negara kecil di dunia, siapa sangka ternyata Singapura justru menjadi negara yang modern dan lebih maju dibandingkan negara besar lainnya. Negara satu ini pun mendapat julukan sebagai negara terpadat setelah Monaco. Belum lagi dengan sebutan negeri multikultural karena ragam budaya yang ada di sini.
Kalau membicarakan wisata Singapura, pasti terlintas di benak Anda biaya yang harus Anda bayarkan sebagai tiket masuknya. Namun, selain bisa mendapatkan hotel murah di Singapore, Anda pun bisa mengunjungi banyak destinasi wisata tanpa harus keluar uang alias gratis. Mana saja tempatnya?
1. Marina Barrage
Berada di Marina Bay, Marina Barrage adalah sebuah bendungan yang merangkap sebagai tempat rekreasi yang cukup luas. Anda bisa menghabiskan waktu dengan berfoto sambil menikmati pemandangan Kota Singapura. Namun, supaya tidak terlalu panas, sebaiknya datanglah ke sini pada sore hari.
2. Jewel Changi
Tak harus menempuh perjalanan jauh untuk bisa mendapatkan wisata gratis di Singapura. Anda sudah disambut dengan salah satunya setibanya di Bandara Internasional Changi, yaitu Jewel Changi. Pusat perbelanjaan ini terkoneksi dengan bandara, jadi Anda bisa cuci mata melihat-lihat aneka barang sebelum melanjutkan perjalanan. Tak jauh dari sana, ada pula Canopy Park dan Forest Valley yang jadi tempat terbaik untuk berfoto.
3. Garden by the Bay
Tidak boleh sampai Anda lewatkan, destinasi wisata yang begitu populer di Singapura, yaitu Garden by the Bay. Disebut sebagai salah satu ikon Negara Singapura, tempat ini masih berada di kawasan Marina Bay. Tak hanya menawarkan berbagai macam supertrees, Anda juga bisa menikmati pertunjukan musik Garden Rhapsody setiap sore hari dan mengagumi kerlap-kerlip lampu yang begitu indah.
4. Helix Bridge
Berlanjut menuju ke Marina South, Anda akan disambut dengan jembatan yang begitu fenomenal di Singapura, yaitu Helix Bridge. Jembatan ini kokoh berdiri dengan latar Museum ArtScience dan Marina Bay Sands yang eksotis. Sekali lagi, jangan sampai lupa mengabadikan momen tersebut dalam kamera Anda sambil ditemani indahnya pemandangan sekitar.
5. Pantai Palawan dan Siloso
Sentosa area memang begitu populer dengan keglamorannya. Tak heran, di sini Anda bisa menjumpai Universal Studio Singapore, salah satu destinasi wisata andalan bagi para pelancong. Meski begitu, jika ingin menikmati sisi gemerlap Sentosa Island tanpa harus mengeluarkan banyak biaya, Anda bisa menuju ke Pantai Palawan dan Siloso.
Kedua destinasi pantai ini menyuguhkan suasana laut berwarna biru yang indah, belum lagi dengan alam sekitarnya yang masih asri. Anda cukup melalui akses Sentosa Broadwalk dari kawasan Vivo City untuk menuju ke pantai tersebut. Jaraknya bisa dibilang dekat, karena hanya menempuh 10 menit perjalanan.
6. Haji Lane
Mencari tempat berfoto yang instagramable, hits, dan tentunya gratis di Singapura? Pilihannya tentu saja kawasan Haji Lane. Area ini juga dilengkapi dengan bar, kafe, dan beragam mural yang sangat ikonik. Saat berkunjung ke kawasan ini, jangan sampai lupa untuk mampir ke Bali Lane Beach Road, dan Arab Street untuk menyempurnakan wisata Anda di Singapura.
7. Fort Canning Park
Meski sedang berlibur, tak ada salahnya tetap menjaga kesehatan dengan berolahraga. Sambil menyegarkan pikiran dan melakukan jogging ringan, kawasan Fort Canning Park jadi tempat terbaik yang bisa Anda tuju. Taman kota di Singapura ini berlokasi tepat di tengah kota River Valley Road. Selain berolahraga dan cuci mata, Anda juga bisa menghabiskan waktu bersantai bersama keluarga dan anak-anak di sini.
8. Singapore Botanic Garden
Berlokasi tepat di pusat kawasan belanja Orchard Road, mampirlah sebentar ke Singapore Botanic Garden, taman tropis yang kini menjadi salah satu situs warisan dunia dari UNESCO. Kawasan ini jadi destinasi favorit para wisatawan. Selain karena pemandangannya yang indah, nuansa yang ditawarkan juga sangat asri, dan pastinya gratis.
9. Orchard Road
Sentra belanja satu ini tentu sudah tak lagi asing di telinga. Bahkan, high m-end Orchard Road jadi destinasi wisata incaran para wisatawan untuk sekadar memenuhi keinginan berbelanja barang-barang kelas atas, terutama pakaian dan aksesorisnya. Namun, untuk Anda yang tidak hobi berbelanja, berkunjung ke destinasi ini tidak pernah dikatakan membuang waktu. Pasalnya, Anda tetap bisa mendapatkan sensasi wisata yang tak terlupakan sambil menikmati es krim Singapura.
10. Merlion Park
Sebagai penyempurna kunjungan Anda ke Singapura, jangan lewatkan untuk mampir ke Merlion Park. Destinasi ikonik ini selalu jadi tujuan semua orang yang hendak mengabadikan momen berfoto bersama patung singa yang ada di sana. Ya, tak lengkap rasanya datang ke Singapura tanpa berfoto dengan ikon negara tersebut.
Lokasi Merlion Park sendiri tidak terlalu jauh dari kawasan Marina Bay. Tak hanya itu, Anda bisa berkunjung kapan saja karena destinasi ini punya akses yang sangat mudah dan buka selama 24 jam.
Bagaimana, ternyata wisata Singapura tidak selalu mahal, bukan? Nyatanya, banyak tempat lain yang tak kalah menariknya dan bisa Anda kunjungi secara cuma-cuma. Jadi, tidak perlu menghabiskan banyak uang untuk bisa berkunjung ke negeri seberang, ya?
Urusan hotel, banyak juga kok, hotel murah di Singapore yang bisa Anda pilih. Supaya lebih memudahkan Anda, coba lakukan pemesanan melalui website atau aplikasi Blibli. Dapatkan harga terbaik untuk setiap hotel, ditambah dengan beragam promo dan penawaran menarik lainnya untuk setiap transaksi. Yuk, pesan hotel di Blibli!. rls/gus/ari
Komentar