PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Jalan Anyelir I, Nomor 4A, Desa Dauh Peken, Kec. Tabanan, Kab. Tabanan, Bali

Call:0361-8311174

info@suaradewata.com

Nenek Renta Gantung Diri di Pohon Manggis

Jumat, 18 Oktober 2019

00:00 WITA

Gianyar

2158 Pengunjung

PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

istimewa

Gianyar, suaradewata.com - Seorang nenek bernama Ni Made Tingen (85) warga Banjar  Bonjaka, Desa  Sebatu, Tegallalang, Gianyar, ditemukan tewas tergantung di pohon manggis di kebun miliknya, Kamis (17/10/2019) sekitar pukul 10.00 wita. Diduga nenek renta itu meninggal 4 jam sebelum ditemukan.

Informasi yang berhasil dihimpun, sekitar pukul 10.00 wita menantu korban Ni Made Darmi (43) hendak melakukan persembahyangan Kajeng Kliwon di kebun milik korban. Dami melihat  korban sudah dalam  keadaan tergantung  dengan seutas tali plastik warna biru di dahan pohon manggis. Temuan tersebut Dami mengagetkannua dan segera memanggil adik korban bernama Nyoman Lisig (70). Kemudian bersama sejumlah warga secara bersama-sama menurunkan mayat Tingen dari pohon manggis.

Kasubag Humas Polres Gianyar, Iptu Ketut Suarnatha saat dikonfirmasi Kamis (17/10/2019) mengatakan, petugas dari Polsek Tegallalang yang menerima laporan ada orang gantung diri, langsung terjun ke TKP. Hasil olah TKP dari Unit Reskrim Polsek Tegallalang dan pemeriksaan petugas Puskesmas Tegallalang II, dr. I Wayan Putu Parwata menerangkan, tidak ada tanda - tanda  kekerasan pada tubuh korban. Korban diperkirakan  sudah meninggal lebih dari 4 jam sebelumnya.

Suarnatha menambahkan, peristiwa  gantung diri terhadap korban Made Tingen dari pihak keluarga yang diwakili  oleh anak kandung korban I Made Laksana menyatakan  tidak akan menuntut siapapun dan menerima kematian Tingen sebagai musibah. Adik kandung korban juga mengatakan bahwa Tingen mengalami sakit linglung akibat usianya yang sudah lanjut.

"Di pohon manggis tempat korban gantung diri terdapat tangga dari bambu bersandar, diduga digunakan oleh korban untuk naik dan mengikat tali yang digunakan gantung diri," ungkapnya. gus/ari


Komentar

Berita Terbaru

\