PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Jalan Anyelir I, Nomor 4A, Desa Dauh Peken, Kec. Tabanan, Kab. Tabanan, Bali

Call:0361-8311174

info@suaradewata.com

Pesta Demokrasi Selesai, PSI Tetap Ajak Kadernya Jaga Stabilitas Politik

Selasa, 15 April 2025

11:22 WITA

Gianyar

1301 Pengunjung

PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Sekretaris DPD PSI Kabupaten Gianyar, Putu Eka Jaya Wirawan

Gianyar, suaradewata.com – Hajatan akbar pesta demokrasi telah usai dan menghasilkan pemimpin pilihan rakyat sesuai dengan undang-unadang. Namun demikian terkadang masih sering terdapat isu-isu politik yang bisa mengganggu situasi keamanan dan meresahkan. Untuk itu, DPD PSI Kabupaten Gianyar melalui Sekretaris DPD, Putu Eka Jaya Wirawan mengimbau kader dan simpatisan PSI untuk tetap menjaga stabilitas politik di Kabupaten Gianyar tetap kondusif dan mendukung kebijakan pemerintah yang pro rakyat.

Hajatan politik besar telah terlewati dan berjalan dengan aman, baik Pemilu maupun Pemilukada berjalan sesuai harapan sesuai orang. Untuk menjaga situasi itu, perlu peran dari semua kalangan tak terkecuali dari tokoh elit parpol itu sendiri.

Putu Eka Jaya Wirawan, Sekretaris DPD PSI Kabupaten Gianyar mengajak seluruh kader PSI turut ambil andil dalam menjaga situasi tetap kondusif baik dalam skala nasional maupun di daerah. Politisi asal Pasdalem, Gianyar ini mengatakan stabilitas politik mesti terjaga mulai dari elemen terbawah.

Terkait dengan rencana PSI menggelar kongres Akbar di Solo pada Juli nanti, dirinya belum mendapat instruksi dari pimpinan internal partai.

“Seperti diketahui kongres tersebut akan mengusung konsep “Partai Super Terbuka” dengan penerapan sistem baru dalam pemilihan Ketua Umum, yakni one man one vote,’ ujarnya, Selasa (15/4).

Melalui sistem ini, seluruh kader PSI di Indonesia akan mendapatkan hak suara secara langsung untuk memilih pemimpin tertinggi partai.

Wirawan mengatakan, apapun keputusan pimpinan pusat dirinya siap mendukung dan tentu juga siap membantu ciptakan situasi tetap kondusif terutama di internal PSI Kabupaten Gianyar. rls/gus/ari


Komentar

Berita Terbaru

\