Pelajar Asal Sumedang Terseret Ombak di Pantai Kelingking, Pencarian Masih Berlanjut
Kamis, 31 Oktober 2024
08:08 WITA
Klungkung
1890 Pengunjung
Pelajar Asal Sumedang Terseret Ombak di Pantai Kelingking, Pencarian Masih Berlanjut
Nusa Penida, suaradewata.com – Seorang remaja bernama Kaisar Akira Ayman (17) asal Sumedang, Jawa Barat, dilaporkan hilang setelah terseret ombak saat berenang di Pantai Kelingking, Nusa Penida, Bali, pada Rabu (30/10/2024) pagi. Kaisar yang tengah berlibur bersama delapan rekannya itu tak menyangka ombak besar datang tiba-tiba dan menyeretnya ke tengah laut.
Salah satu teman korban, Diki (17), menyatakan bahwa ketika mereka sedang asyik bermain air, ombak mendadak membesar. "Teman-teman berhasil ke tepi, tapi Ayman terbawa arus dan hilang dari pandangan sekitar pukul 10.00 WITA," ujarnya. Pantai Kelingking sendiri dikenal memiliki ombak yang cukup ganas, sehingga wisatawan sering diimbau untuk lebih berhati-hati.
Mendengar laporan tersebut, tim dari Unit Siaga SAR Nusa Penida langsung diterjunkan untuk melakukan pencarian. Gede Suastra, salah satu anggota SAR, menyebutkan bahwa proses pencarian dilakukan menggunakan perahu jenis rigid inflatable boat (RIB) di sekitar lokasi kejadian. "Penyisiran terus dilakukan, tetapi hingga saat ini korban belum ditemukan," ungkap Suastra. Video amatir dari lokasi juga sempat merekam sosok yang diduga tubuh korban yang terombang-ambing di tengah laut.
Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar, I Nyoman Sidakarya, S.H., mengingatkan para pengunjung pantai untuk lebih berhati-hati dan mematuhi rambu peringatan yang telah dipasang di area pantai. "Ombak di setiap pantai berbeda, sangat penting bagi wisatawan untuk selalu waspada," pesannya.
Operasi pencarian akan dilanjutkan esok hari dengan melibatkan tim SAR gabungan serta koordinasi dengan pihak-pihak terkait. Tim SAR berharap agar cuaca mendukung sehingga pencarian dapat dilakukan lebih optimal. ayu/yok
Komentar