PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Jalan Anyelir I, Nomor 4A, Desa Dauh Peken, Kec. Tabanan, Kab. Tabanan, Bali

Call:0361-8311174

info@suaradewata.com

Rapat Lintas Instansi, Matangkan Persiapan Pelantikan Anggota DPRD Bangli Terpilih

Rabu, 07 Agustus 2024

19:25 WITA

Bangli

1476 Pengunjung

PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Panitia saat meninjau lokasi pengambilan sumpah dan janji anggota DPRD Bangli, Rabu (7/8). SD/Ist

Bangli, suaradewata.com - Rapat koordinasi lintas instansi digelar Sekretariat DPRD Bangli pada Rabu (7/8/2024) untuk mematangkan persiapan jelang pengambilan sumpah dan janji Anggota DPRD Bangli periode 2024-2029. Yang mana, sesuai jadwal pelantikan para wakil rakyat Bangli untuk lima tahun kedepan ini, akan dilakukan pada 12 Agustus mendatang. 

Hal ini diakui Sekretaris DPRD Bangli, Nasrudin. Kata dia, untuk mematangkan persiapan pelantikan anggota DPRD periode 2024-2029 pihaknya melaksanakan rapat dengan pihak Polres Bangli, Kodim 1626/Bangli, Dinas Perhubungan, Satpol PP, Dinas Kesehatan, RSU Bangli, Dinas Lingkungan Hidup Bangli, Bagian Umum, Bagian Protokol Setda Bangli. "Panitia pengambilan sumpah dan janji anggota DPRD Bangli dibentuk berdasarkan keputusan Bupati," ungkapnya. 

Untuk kelancaran pengambilan sumpah dan janji anggota DPRD Bangli terpilih ini, pada Jumat (9/8) akan dilaksanakan gladi. "Kami sudah mengecek ruang mana saja yang dapat dimanfaatkan," jelasnya. Dalam pelantikan tersebut, pihaknya telah menyebar undangan untuk 250 orang termasuk anggota DPRD terpilih beserta istri. 

Selain itu, juga akan dilakukan pengaturan parkir, yang mana gedung DPRD seteril dari parkir kendaraan. Kendaraan akan diarahkan ke seputaran Alun-alun Bangli serta areal parkir di kantor Bupati Bangli.

Disisi lain, Kabag Ops Polres Bangli, Kompol Dewa Gede Oka mengatakan terkait pengamanan pihaknya telah menyiapkan personel. Memang untuk jumlah disesuaikan dengan potensi kerawanan. Untuk sementara ini disiapkan 60 personel. Yang mana mereka terbagi dalam ring 1, ring 2 dan ring 3. Untuk ring 1 meliputi areal utama, ring 2 masih diareal kantor DPDR dan ring 3 termasuk arel parkir maupun lalu lintas. "Kami sudah koordinasi, setiap ada perubahan agar segera disampaikan. Pola pengamanan kita sesuai perkembangan situasi," tegas Kompol. Dewa Oka.ard/adn


Komentar

Berita Terbaru

\