PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Jalan Anyelir I, Nomor 4A, Desa Dauh Peken, Kec. Tabanan, Kab. Tabanan, Bali

Call:0361-8311174

info@suaradewata.com

Ditinggal Ngayah, Rumah Warga Di Bangli Terbakar 

Sabtu, 22 Juli 2023

20:25 WITA

Bangli

1694 Pengunjung

PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Polisi saat melakukan olah TKP musibah kebakaran di Banjar Pande, Kelurahan Cempaga, Bangli

Bangli, suaradewata.com - Nasib apes menimpa keluarga Pande Ketut Darma, asal Lingk/Br. Pande, Kelurahan Cempaga, Bangli. Pasalnya, saat pergi Ngayah, rumah pria berusia 77 tahun ini justru mengalami musibah kebakaran pada Sabtu, 22 Juli 2023 sekita pukul 14.30 Wita. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu. Namun kerugian material yang ditimbulkan diperkirakan mencapai ratusan juta. 

 

Kasubag Humas Polres Bangli, Iptu. Wayan Sarta saat dikonfirmasi membenarkan adanya laporan kejadian tersebut. Disampaikan, kronologis kejadian bermula pada sekira pukul 13.00 wita, korban bersama saksi Nengah Suniarta, 51 meninggalkan rumah menuju Pura Dalem Selaungan untuk ngayah. Pada saat korban meninggalkan rumah di pekarangan rumah masih ada saksi lainnya bernama 

Wayan Mudra, 79, bersama cucunya di kamar belakang untuk beristirahat. "Selanjutnya sekitar pukul 14.30 wita saksi tersebut mendengar ada suara benda jatuh sebanyak 2 kali. Setelah dicek keluar kamar, depan rumah saksi sudah melihat kobaran api yang membakar sofa milik korban," ungkapnya. 

 

Karena terkejut, saksi bersama cucunya keluar rumah untuk meminta bantuan kepada masyarakat. Tidak berselang lama datang masyarakat sekitar rumah korban untuk membantu memadamkan api menggunakan alat seadanya dan sekitar pukul 14.40 wita korban diberitahu oleh warga yang melaksanakan ngayah bahwa rumah miliknya telah terjadi kebakaran. "Api berhasi dipadamkan setelah dua unit mobil Damkar Pemda Bangli dikerahkan dan kebakaran bisa dikendalikan sekira pukul 15.50 Wita," ungkapnya. 

 

Selanjutnya, Unit Identifikasi Polres Bangli melakukan identifikasi dan olah TKP di tempat kejadian kebarakan. "Barang bukti yang diamankan berupa sebuah kabel serabut yang sudah terbakar dan kayu yang sudah hangus terbakar. Dari hasil olah TKP itu, diduga kebakaran disebabkan konsleting listrik," ungkapnya. Lanjut dia, atas kejadian tersebut korban mengalami kerugian sekitar Rp150 juta. "Nihil korban jiwa. Kerugian dan kerusakan yang ditimbulkan berupa kerusakan bangunan rumah dengan estimasi kerugian materill mencapai Rp 150 juta," pungkasnya.ard/adn


Komentar

Berita Terbaru

\