Kapolsek Kuta Utara Kembali Salurkan Sembako di Banjar Cepake Dalung
Selasa, 20 September 2022
22:30 WITA
Badung
1867 Pengunjung
Keterangan foto : Kapolsek Kuta Utara bagikan sembako gratis Sumber foto : Humas Polres Badung
Badung, suaradewata.com - Polsek Kuta Utara kembali menyalurkan Bantuan Sosial (bansos) kepada masyarakat yang kurang mampu atau yang membutuhkan, akibat dampak kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM). Hari ini Kapolsek Kuta Utara Kompol Putu Diah Kurniawandari S.H.,S.I.K.,M.H bersama anggota menyalurkan bantuan sembako dari Kapolres Badung AKBP Leo Dedy Defretes, S.I.K.,S.H., M.H. kepada masyarakat yang membutuhkan bertempat di Banjar Cepake, Desa Dalung, Kabupaten Badung, Selasa (20/09/2022).
Kegiatan penyaluran Bantuan Sosial oleh Polres Badung sebagai bentuk kepedulian Polri kepada masyarakat yang kurang mampu atau yang membutuhkan. Kata Kapolsek, hari ini giliran kita mengunjungi dan memberikan bantuan paket sembako secara door to door kepada dua warga disabilitas di banjar Cepeke Desa Dalung, Kecamatan Kuta Utara.
"Kita membawakan langsung kerumahnya guna memastikan bantuan sosial ini benar benar tepat sasaran kepada masyarakat yang berhak menerima," kata Kompol Putu Diah.
Dua warga penerima bansos yakni I Putu Hendrawan (20) dan Ni Putu Ayu Sri Widyawati (22) keduanya penyandang Disabilitas sejak lahir dari Banjar Cepake, Desa Dalung, Kebupaten Badung.
"Kegiatan ini akan terus berlanjut memberikan bantuan sembako kepada masyarakat yang membutuhkan untuk membantu memenuhi kebutuhannya," pungkasnya. rls/ang/sar
Komentar