PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Jalan Anyelir I, Nomor 4A, Desa Dauh Peken, Kec. Tabanan, Kab. Tabanan, Bali

Call:0361-8311174

info@suaradewata.com

Waspadai Penularan Virus Corona dari Diri Sendiri

Sabtu, 04 April 2020

17:40 WITA

Badung

2169 Pengunjung

PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

istimewa

Badung, suaradewata.com - Jika kita ikuti terus perkembangan situasi Kamtibmas khususnya tentang Virus Corona ( covid -19) sepertinya terus menerus memakan korban, meskipun itu belum terjadi di wilayah hukum Polres Badung. 

Banyak teori bermunculan, bahkan ada di diantaranya terindikasi Hoax yang menimbulkan kepanikan di masyarakat. Namun ada juga yang cuek seperti tidak ada apa-apa dengan Covid -19 ini.

Kabag Ops Polres Badung Kompol I Wayan Suana, SH, sekitar pukul 08.30 wita dilapangan Mapolres Badung, Sabtu, (04/04/2020), menjelaskan virus corona ini menjadi perhatian Pemerintah indonesia nomor satu, bahkan di dunia, maka dari itu harapnya agar kita waspada mulai dari keluarga, tetangga, dan lingkungan masyarakat.

"Jangan cuek, tetapi jangan juga panik, namun tetaplah waspada, ikuti anjuran pemerintah, agar tidak menyesal dibelakang," kata Kompol Suana dihadapan personil yang terlibat Ops Aman Nusa II tahun 2020, Sabtu, (04/04/2020). 

"Kita jemuran dulu, karena ini cara yang paling mudah melawan virus corona," imbuhnya.

Penyakit yang memiliki kesamaan dengan gejala radang paru-paru, seperti misalnya demam, batuk terus menerus dan kesulitan bernafas ini, kita tidak ada salahnya lebih hati- hati dan waspada, untuk memperkecil kemungkinan terkena penularan virus jenis baru ini.

Adapun yang di sarankan oleh Pemerintah yakni mematuhi untuk menghindari bepergian, selalu gunakan masker, selulu siap di saku cairan Hand Sanitizer, jika disiapkan bilik cairan disinfektan segera bersihkan diri, hindari memakan daging mentah, cuci tangan dengan sabun dan hindari kontak dengan binatang liar serta yang utama berdoa kepada Tuhan, semoga Virus ini segera berlalu.ang/nop


Komentar

Berita Terbaru

\