PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Jalan Anyelir I, Nomor 4A, Desa Dauh Peken, Kec. Tabanan, Kab. Tabanan, Bali

Call:0361-8311174

info@suaradewata.com

Rombongan Tirta Yatra ke Nusa Penida Membludak

Jumat, 06 Mei 2016

00:00 WITA

Klungkung

4290 Pengunjung

PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

suaradewata

Klungkung, suaradewata.com – Libur panjang yang dimulai sejak Kamis (5/5/2016) dimanfaatkan sebagian umat Hindu di Bali untuk melakukan tirta yatra ke sejumlah tempat. Pulau Nusa Penida menjadi salah satu tujuannya.

Karena itu, jalur penyeberangan menuju pulau ini mulai mengalami peningkatan sejak awal libur panjang. Seperti terlihat di Pelabuhan Tri Bhuana, Desa Kusamba, Klungkung pada Jumat (6/5/2016). Para penumpang terlihat membludak. Mereka antre menunggu giliran untuk diangkut menuju Nusa Penida.

Berdasarkan informasi petugas Gangga Ekspres, peningkatan jumlah penumpang sejak awal libur panjang diperkirakan terjadi sekitar 3 kali lipat dibandingkan hari normal.

“Kami memilih menggunakan jasa boat penumpang ini karena lebih cepat dan lebih nyaman dibandingkan kapal roro,” ujar Putu Purwadi salah seorang penumpang dari Desa Tegalalang, Gianyar.

Selain para penumpang yang berniat tirta yatra, lonjakan penumpang ini juga didominasi warga Nusa Penida yang sengaja pulang kampung.

“Kalau hari normal, biasanya kami melayani 5 kali keberangkaran. Namun, sejak Kamis (5/5/2016), penumpang melonjak dan kami harus melayani sampai 12 kali keberangkatan,” ujar Ketut Pardita, petugas penyebrangan Pelabuhan Tri Bhuana.

Dia melanjutkan, rata-rata jumlah penumpang di Pelabuhan Tribuana saat liburan panjang kali ini mencapai 600 orang perharinya. Setiap keberangkatan, satu boat mampu menampung sebanyak 50 penumpang.

Pardita memperkirakan arus balik penumpang akan mencapai puncaknya pada Minggu (9/5/2016) mendatang. Atau, berbarengan dengan hari terakhir libur panjang kali ini.

“Untuk pemedek yang melakukan persembahyangan ke Nusa Penida sudah banyak yang balik hari ini, Jumat (6/5/2016),” imbuhnya.

Pelayanan penyeberangan di Pelabuhan Tribuana secara reguler dibuka sejak pukul 07.00 Wita; 07.30 Wita; dan pukul 08.00 Wita. Sedangkan pada sore harinya dibuka pada pukul 13.00 Wita; 02.30 Wita; dan 16.00 Wita. Sementara tarif tiket penyeberangan per orangnya sebesar Rp 55 ribu. (jul)


Komentar

Berita Terbaru

\