PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Jalan Anyelir I, Nomor 4A, Desa Dauh Peken, Kec. Tabanan, Kab. Tabanan, Bali

Call:0361-8311174

info@suaradewata.com

Resepsi HUT Ke-245 Kota Gianyar, 14 Seniman Terima Wija Kusuma

Rabu, 20 April 2016

00:00 WITA

Gianyar

3941 Pengunjung

PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

suaradewata.com

Gianyar, suaradewata.com – Sebanyak 14 seniman menerima Penghargaan Wija Kusuma dari Pemerintah Kabupaten Gianyar pada Resepsi Perayaan Hari Jadi ke-245 Kota Gianyar di Balai Budaya Gianyar, Selasa (19/4) malam. Penghargaan diserahkan langsung Bupati Gianyar, A.A. Gde Agung Bharata di damping Wakil Bupati Gianyar, I Made Mahayastra, Ketua DPRD Kabupaten Gianyar, I Wayan Tagel Winarta beserta Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Kabupaten Gianyar.

Ketua Panitia Hari Jadi ke 245 Kota Gianyar, Cokorda Gde Rai Widiarsa P mengatakan 14 Seniman peneriman Wija Kusuma tahun 2016 diantaranya Anak Agung Gede Rai (lagu pop bali) asal Br.Cebaang, Serongga, I Made Randat (drama gong) asal Bukit Batu, Samplangan, I Ketut Patra (tabuh) dan I Wayan Sumertha (drama gong) asal Abianbase, Drs. I Made Dapet (drama gong) dan I Made Jepang (sastra) Ds. Medahan, Blahbatuh, I Ketut Rina (tari) asal Peliatan, Ubud, Anak Agung Anom Putra (tari) asal Ubud Tengah, Tjokorda G. Putra A.A. Sukawati (pembina seni) asal Puri Ubud, I Wayan Subur (tabuh) asal desa Melinggih, Payangan, I Ketut Sari Astra (lukis) asal desa Pupuan, Yegalalang, I.B Nyoman Darmalara, S.Si (tari) asal desa Pejeng, Tampaksiring, I Made Juanda (pedalangan) asal Br.Babakan, Sukawati, Ni Wayan Nyeri (tari) asal Singapadu.

Sementara itu, Bupati Gianyar, A.A. Gde Agung Bharata mengatakan penghargaan Wija Kusuma merupakan wujud apresiasi pemerintah kepada para seniman yang telah berjasa dalam melestarikan seni budaya dan telah menunjukkan dharma baktinya kepada pemerintah, masyarakat dan seni itu sendiri.

“Pemberian penghargaan ini rutin kita lakukan, ini merupakan bentuk perhatian pemerintah pada para seniman. Mudah-mudahan kedepannya dapat kami tingkatkan lagi” ujar Bupati Bharata

Selepas acara Resepsi Perayaan Hari Jadi ke-245 Kota Gianyar, masyarakat yang memadati areal Lapangan Astina Gianyar disuguhkan dengan pesta kembang api. Selanjutnya Bupati Bharata, Wakil Bupati, Mahayastra, Ketua DPRD, Tagel Winarta, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Kabupaten Gianyar bersama masyarakat Gianyar menikmati pementasan sendratari kolosal dari Sanggar Paripurna Bona.gus


Komentar

Berita Terbaru

\