PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Jalan Anyelir I, Nomor 4A, Desa Dauh Peken, Kec. Tabanan, Kab. Tabanan, Bali

Call:0361-8311174

info@suaradewata.com

Tarian Geopark Bangli Meriahkan TMII

Minggu, 19 April 2015

00:00 WITA

Bangli

2324 Pengunjung

PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Bangli, Suaradewata.com -HUT Taman Mini Indonesia Indah (TMII) ke-40 2015 yang dilaksanakan 16 hingga 20 april lalu, menyimpan kebanggan tersendiri bagi Kabupaten Bangli. Pasalnya Kabupaten Bangli ikut memberi warna pembukaan perayaan HUT TMII  dengan tampilan tarian Geopark Batur, bertempat di Sasono Langun Budaya, TMII, sekaligus menjadi duta Bali di event tersebut.

 Dalam acara yang dibuka Menteri Koordinator Kemaritiman, Dr.Ir. Dwisuryo Indroyono Soesilo M.Sc . itu Bangli juga menampilkan pragmentari berjudul Sunda Upasunda. Rombongan yang diikutkan berjumlah 55 orang. Dari jumlah itu penari Geopark dari unsur perempuan 6 orang, unsur laki 16 orang, serta penabuh berjumlah 30 orang, dipimpin langsung Bupati Bangli, I Made Gianyar,didampingi Ketua DPRD Bangli, NM. Kutha Parwata, Sekda Bangli, Ida Bagus Gede Giri Putra serta pimpinan SKPD terkait.Diberi kepercayaan bagi Bangli untuk tampil menjadi duta Bali, terlebih dapat menampilkan tarian Geopark yang menjadi ikon Bangli, tentu memberi kebanggan tersendiri dan menjadi ajang promosi bago Geopark Batur (taman bumi nan indah) yang tengah menjadi target Bangli untuk dapat mempertahankan  predikat global geopark network (GGN) dari UNESNO, yang sertifikatnya telah diraih tahun 2012.

Adapun  tarian Geopark tersebut berupa pagelaran kolaborasi tari, music dan lagu yang menaggambarkan keanekaragaman, kekayaan dan keindahan serta khasanah seni budaya nusantara yang dimanifestasikan dalam kemasan Gita Natya Nusantara, Kabupaten Bangli. Pagelaran tersebut cukup memukau penonton. Malamnya kembali Bangli member warna dengan tampilan pagelaran pragmen tari dengan judul Sunda Upasunda. Bupati Bangli I Made Gianyar di sela-sela acara pembukaan HUT TMII itu mengaku bangga, karena Bangli mendapat kehormatan dan kepercayaan menjadi duta Bali tampil di ajang cukup bergengsi. Dengan tampilnya di TMII sekaligus menjadi ajang promosi bagi keberadaan taman bumi (Geopark) Batur. Dan diharapkan pentas ini dapat dimanfaatkan secara baik didalam mempromosikan kebudayaan Bangli yang dimiliki. ard


Komentar

Berita Terbaru

\