APBD Gianyar 2015 Terserap 87,22%
Kamis, 07 Januari 2016
00:00 WITA
Gianyar
2604 Pengunjung
Gianyar,suaradewata.com - Realisasi Belanja Langsung dan Tidak Langsung APBD Gianyar Tahun 2015 sebesar RP. 1.448.557.339.282, 40 (87,22%) dari Total APBD 1.660.809.996.827.60, sehingga terjadi deviasi sebesar Rp. 212.252.657.545,20 (12,78%). Hal ini disampaikan Asisten Administrasi Ekonomi dan Pembangunan Setda Kabupaten Gianyar, I Ketut Suweta saat pelaksanaan kegiatan Rapat Tim Evaluasi dan Pengawasan Realisasi Anggaran (Tepra) di Ruang Sidang I (7/1).
Menurut Ketut Suweta, berdasar hasil konfirmasi dengan SKPD, deviasi disebabkan karena adanya beberapa kegiatan yang belum terealisasi. Dicontohkan missal pada Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Gianyar, Dana Tunjangan Sertifikasi Guru dengan total dana Rp. 218 M lebih, tidak dapat terealisasi sebesar Rp. 78 M lebih akibat 135 guru SK sertifikasi belum terbit sehingga tidak bisa dicairkan dananya. Selain itu, Dispenda Gianyar tidak dapat merealisasikan insentif Pajak Batuan dan Mineral, PBB P2, BPHTB kurang lebih sebesar Rp. 3,02 M akibat tidak melampaui target yang ditetapkan.
Sementara Sekda Gianyar, Ida Bagus Gaga Adi Saputra selaku Tim Pengarah Tepra saat membuka acara rapat menyampaikan bahwa hasil pelaksanaan Tepra ini nantinya dapat dijadikan bentuk evaluasi kegiatan APBD 2015, dan dapat dijadikan bahan kajian untuk proses perencanaan dan pelaksanaan kegiatan di tahun selanjutnya.
Dalam kesempatan itu, Gus Gaga miminta agar segera dilaksanakan kegiatan dan program di tahun 2016, agar pelaksanaan kegiatan dan program di tahun 2016 dalam berjalan sesuai dengan perencaanaan yang telah ditetapkan dan tepat asas dan tepat aturan, ungkap Gus Gaga.gus
Komentar