PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Jalan Anyelir I, Nomor 4A, Desa Dauh Peken, Kec. Tabanan, Kab. Tabanan, Bali

Call:0361-8311174

info@suaradewata.com

Paket Gita Menangi Pilbub Bangli

Rabu, 09 Desember 2015

00:00 WITA

Bangli

4013 Pengunjung

PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Bangli, suaradewata.com– Pesta demokrasi Pemilihan Kepala Daerah, Bupati dan Wakil Bupati Bangli secara umum berlangsung aman dan terkendali. Informasi yang dihimpun dari berbagai sumber dan lembaga terpercaya di Bangli, perolehan sementara Pilbup Bangli hingga Rabu (09/12/2015) sore mengukuhkan kemenangan untuk pasangan calon (Paslon) incumbent nomor urut satu, I Made Gianyar-Sang Nyoman Sedana Artha (Gita). Paket yang diusung PDIP ini, menorehkan kemenangan secara signifikan di dua kecamatan, masing-masing Kintamani dan Tembuku. Sementara lawannya, paslon nomor dua, IB Brahmaputra-I Ketut Ridet yang diusung partai Gerindra dan Demokrat menang tipis di Kecamatan Susut dan Bangli.

 Sementara dari penghitungan suara di TPS, kedua Paslon berhasil menang di TPS-nya masing-masing.  Calon incumbent Made Gianyar yang menggunakan hak suaranya di TPS 1, Desa Bunutin, Kintamani, meraih kemenangan mutlak. Dari 378 pemilih yang hadir, paket Gita meraup dukungan 375 suara sementara paslon BPR hanya meraih 4 suara. Sementara Cawabup Sang Nyoman Sedana Arta juga meraih kemenangan di TPS Nomor 2 Desa Sulahan Susut dengan perolehan suara paket Gita meraup 306 dukungan dan BPR meraih 112 dukungan.

 Sedangkan di TPS 2, Desa Demulih, Cabup Ida Bagus Brahma Putra juga meraih kemenangan yang signifikan. Dimana, dari 354 DPT,  BPR meraih dukungan 263 suara, sementara Gita hanya meraih suara 21 dukungan. Sementara Ketut Ridet meski tidak bisa menggunakan hal pilihnya karena tidak masuk dalam DPT akibat ber-KTP luar Bangli,  calon wakil Bupati asal Desa Songan A juga mampu meraih kemenangan di desanya.

 Hanya saja, meski sama-sama menang di TPS masing-masing sesuai informasi yang berhasil dihimpun dari berbagai sumber dan intansi terkait di Bangli, pasangan nomor urut satu unggul sementara dari BPR. Dimana total perolehan suara Gita mencapai  77.737 suara. Sementara BPR meraup total dukungan 51.704 suara degan selisih mencapai 26.033 suara.  

Perinciannya, untuk kecamatan Susut , paket Gita memperoleh  12.491 suara dan paket BPR memperoleh 14.209 suara. Kecamatan Kintamani, Gita meraup  37.613 suara dan BPR memperoleh 12.169 suara. Kecamatan Bangli, Gita meraup 13.818 suara dan BPR memperoleh 16.963 suara. Sedangkan di Kecamatan Tembuku, paket Gita memperoleh 13.815 suara dan BPR hanya 8.363 suara.

Atas kemenangan yang ditorehkan itu, Ketua Tim Pemenangan Gita, I Wayan Diar mengaku bersyukur dan senang mendengarkannya. “Astungkara dan terimakasih atas kepercayaan yang kembali diberikan masyarakat Bangli kepada Gita,” ungkapnya singkat. Sementara, IB Brahmaputra sebelumnya sempat menyatakan menang kalah telah siap. “Kalau sudah kondusif seperti ini, saya siap kalah dan siap menang,” akunya. ard


Komentar

Berita Terbaru

\