PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Jalan Anyelir I, Nomor 4A, Desa Dauh Peken, Kec. Tabanan, Kab. Tabanan, Bali

Call:0361-8311174

info@suaradewata.com

Pegawai Kontrak Dibekuk Pakai Shabu

Kamis, 15 Oktober 2015

00:00 WITA

Tabanan

3032 Pengunjung

PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Tabanan, suaradewata.com – Polisi dari Satuan Narkoba Polres Tabanan berhasil membekuk dua tersangka I Made As alias Lotok,46 asal Selemadeg Bart dan IGN Made Sug alias Leget,29 asal Selemadeg karena kedapatan menyimpan narkoba jenis shabu. Satu dari dua tersangka itu yakni Lotok adalah pegawai kontrak di salah satu Perusahan Daerah Tabanan. Keduanya dibekuk di Perumahan Griya Dhadi, Desa Dauh Peken, Tabanan, Senin (12/10) malam lalu. Kedua tersangka kemudian di realese di Mapolres Tabanan, Kamis, (15/10)

Kapolres Tabanan AKBP Putu Putera Sadana yang langsung memimpin realese tersebut mengatakan kedua tersangka merupakan Target Operasi (TO) Polres Tabanan. Mereka dibekuk berkat informasi dari masyarakat yang menyatakan rumah di Perumahan griya dhadi blok C No. 5 sering dijadikan lokasi pesta narkoba. "Adanya informasi tersebut petugas lantas melakukan pengamatan terhadap rumah di maksud, hingga akhirnya berhasil menangkap kedua tersangka" tegs Perwira asal Gulingan Mengwi itu.

Awalnya petugas melihat dua orang tersangka masuk ke dalam rumah dengan gelagat mencurigakan. Hal itu kemudian dipantau petugas dan sekitar pukul 21.30 salah satu dari mereka yakni Leget keluar dari rumah. Saat itulah petugas menankap Leget, selanjutnya petugas masuk kedalam rumah dan menemukan tersangka lainnya sedang di dalam rumah. “Saat kita lakukan penggeledahan petugas menemukan sejumlah barang bukti di antaranya berupa satu paket shabu seberat 0,8 gram bruto," terangnya.

Berdasarkan pengakuan dua tersangka, shabu tersebut diakui milik keduanya yang dibelinya secara patungan seharga Rp 1 juta. "Saya beli patungan pak berdua seharga satu juta,” ucap Lotok yang mengaku pegawai kontrak di salah satu perusahan daerah milik Pemkab Tabanan. ina


Komentar

Berita Terbaru

\