Awas Bencana, Kodim Bangli Gencarkan Bersih-bersih Saluran Irigasi Hingga Pasar
Jumat, 08 Desember 2023
10:40 WITA
Bangli
1544 Pengunjung
Jajaran Kodim.1626/Bangli bersama masyarakat saat melakukan pembersihan saluran irigasi di Banjar Tingkadbatu, Jehem, Tembuku. SD/Ist
Bangli, suaradewata.com - Memasuki musim penghujan, Kabupaten Bangli terbilang rawan akan terjadinya bencana alam dan serangan penyakit terutama demam berdarah. Untuk meminimalis potensi tersebut, segenap jajaran Kodim 1626/Bangli menggencarkan bakti sosial berupa betsih-bersih saluran got, saluran irigasi hingga pasar di wilayah Kabupaten Bangli. Kali ini, jajaran Kodim 1626/Bangli dengan menggandeng instansi terkait dan masyarakat setempat, menyasar pembersihan saluran irigasi di Banjar Tingkadbatu, desa Jehem, Kecamatan Tembuku, Kamis (7/12/2023).
Kegiatan bersih-bersih dipimpin langsung Dandim 1626/Bangli, Letkol Kav I Ketut Artha Negara, S.H., M.I.P. Tampak jajaran Camat Tembuku dan juga Krama subak bergotong royong melakukan pembersihan saluran irigasi sepanjang 2 km tersebut. Menurut Dandim 1626/Bangli, Letkol Kav I Ketut Arta Negara, pembersihan saluran irigasi di Tingkadbatu dilakukan lantaran lama sudah tidak difungsikan. Mengingat bendungan yang ada diatasnya mengalami kerusakan. "Ini kita bersihkan sekarang dengan harapan di musim penghujan, aliran air termasuk saluran irigasi bisa berfungsi dengan normal. Hal ini juga untuk mengurangi dampak musim penghujan saat ini," ungkapnya.
Lanjut dia, pembersihan saluran irigasi dilakukan selain untuk antisipasi bencana, juga untuk mencegah saluran air tersebut menjadi sarang penyakit, seperti demam berdarah. "Ini juga untuk menjaga kesehatan kita bersama," ujarnya. Karena itu, disebutkan, kegiatan bakti sosial berupa pembersihan got atau saluran irigasi ini, juga telah dilakukan disejumlah tempat di kota Bangli. "Untuk di kota Bangli, selain membersihan got kita juga ikut membantu untuk kebersihan pasar dari sampah. Termasuk di wilayah susut, saluran irigasi juga telah kita lakukan pembersihan," sebutnya.
Yang mana, kegiatan ini juga merupakan arahan Kasad, Pangdam dan Dandrem agar jajaran Kodim seluruh Indonesia melakukan program ini secara serentak. "Tentunya, program ini akan kami lakukan secara berkesinambungan dan berkala. Selain bersih bersih juga di tanam berbagai jenis pohon di berbagai wilayah untuk antisipasi longsor," ujarnya.
Sementara Camat Tembuku, Putu Sumardiana menyampaikan apresiasi dan terimakasi kepada jajaran kodim Bangli. "Pembersihan saluran irigasi yang kita lakukan bersama ini tentunya akan bisa mendukung dalam upaya pemeliharaan saluran air. Dan, yang terpenting untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak kita inginkan. Mengingat belakangan ini intensitas musim hujan yang kian tinggi," jelasnya. Oleh karena itu, pihaknya juga berharap program seperti ini bisa terus diketoktularkan ke pada masyarakat luas.ard/adn
Komentar