Sedang Bersihkan Longsoran, Pedagang Malah Terkena Longsor Susulan
Kamis, 19 Mei 2022
19:20 WITA
Gianyar
1645 Pengunjung

Longsor yang menyebabkan Nyoman Lanus terhempas ke dalam jurang sedalam 10 meter. Foto: gus
Gianyar, suaradewata.com - Nasib apes dialami seorang pedagang beranak I Nyoman Lunas (51) asal Banjar Pilan, Desa Kerta, Kecamatan Payangan, Gianyar. Disaat ia dan istrinya, Ni Made Kartini (45) membersihkan longsoran tanah yang menghalangi jalan menuju kampung halamannya, malah terkena longsor susulan, Kamis (19/5) pagi.
Dari informasi yang diterima menyebutkan, I Nyoman Lanus bersama istrinya selesai berjualan di Pasar Wangaya, Denpasar, hendak pulang ke kampung halamannya di Banjar Saren, Desa Kerta, Kecamatan Payangan. Saat melintasi jalan di Banjar Bunteh, Desa Kerta, melihat ada longsoran tanah menghalangi jalan.
Pasutri ini pun berinisiatif membersihkan longsoran untuk bisa dilintasi kendaraan yang digunakannya. Ketika sudah membersihkan beberapa bagian longsoran, tiba-tiba terjadi longsoran susulan yang lebih besar yang juga membawa sebuah pohon enau.
Longsoran tersebut, menyebabkan I Nyoman Tunas bersama kendaraannya jenis carry pick up ke dalam jurang sedalam 10 meter. Sementara istrinya, Ni Made Kartini yang melihat kejadian tersebut langsung berteriak minta tolong.
Teriakan tersebut didengar oleh warga sekitar dan segera mendatangi lokasi kejadian. Warga kemudian membantu mengevakuasi I Nyoman Lanus dari dalam jurang. "Korban berhasil dievakuasi dalam keadaan selamat dan langsung diantarkan ke rumahnya di Banjar Pilan," terang Kapolsek Payangan, AKP I Putu Agus Ady Wijaya.
Lebih lanjut dijelaskannya, korban hanya mengalami luka di beberapa bagian tubuhnya. "Korban sudah dirujuk ke RSU Payangan untuk perawatan lebih lanjut," ujar AKP Agus Ady.
Tim BPBD Kabupaten Gianyar juga tiba di lokasi dengan menggunakan 3 unit mobil Damkar melakukan penyemprotan dan pembersihan longsor yang menghalangi akses jalan tersebut.gus/nop
Komentar