Implementasi Tri Hita Karana, Polres Gianyar dan Polsek Payangan Lakukan Go Green
Kamis, 21 April 2022
19:40 WITA
Gianyar
1702 Pengunjung

Polres Gianyar melaksanakan kegiatan Go Green untuk mewujudkan lingkungan bersih
Gianyar, suaradewata.com - Untuk mewujudkan wilayah Gianyar yang bersih dari sampah, Polres Gianyar bersama Polsek Payangan melakukan giat "Go Green". Kegiatan ini dilaksanakan di areal Pura Pucak Pausan, Desa Buahan Kaja, Kecamatan Payangan, Gianyar, Kamis (21/4/2022).
Kapolres Gianyar, AKBP I Made Bayu Sutha Sartana didampingi Kapolsek Payangan, AKP I Putu Agus Ady Wijaya mengatakan, bahwa "Go Green" ini merupakan suatu kegiatan nyata untuk melestarikan lingkungan dan menciptakan suasana tempat tinggal yang nyaman.
Melestarikan lingkungan dengan bersih sampah sejatinya implementasi dari ajaran Tri Hita Karana yaitu menjaga keseimbangan antara manusia dengan tuhan, manusia dengan manusia, manusia dengan alam semesta.
"Mari bergandengan tangan membangun Negeri bersatu padu dalam penanggulangan covid-19, kompak menjaga persatuan dan kesatuan menuju Indonesia Bangkit dan ekonomi pulih, dan mari menjaga persatuan dan kesatuan rasa kebersamaan, sikap saling menolong dan filosofi menyama beraya karena ingat akan pesan leluhur. Tidak ada kupu-kupu yang bisa terbang hanya bermodalkan sayap semata, Ia membutuhkan persahabatan dengan alam dan kehidupan," pungkas AKBP Bayu Sutha.
Lebih lanjut dikatakannya, Polres Gianyar melaksanakan aksi gerakan nyata untuk melakukan bersih lingkungan, memberi contoh kepada masyarakat agar bersama-sama menjaga kebersihan lingkungan. Kegiatan "Go Green" ini diawali dengan kegiatan penyerahan bantuan sosial berupa paket sembako kepada 75 lansia oleh Kapolres Gianyar dan Ketua Cabang Bhayangkari Polres Gianyar serangkaian dengan hari Kartini. Selanjutnya dilakukan penanaman pohon Cempaka. "Kegiatan ini sejalan dengan commander wish Kapolda Bali untuk mendukung pemulihan pariwisata Bali," katanya.
Diikuti oleh ratusan personel kepolisian bersama warga Desa Pausan, kegiatan "Go Green" dilaksanakan aksi bersih-bersih di areal Pura Pucak Pausan Desa Buahan Kaja, dengan memungut sampah untuk mewujudkan areal Pura yang bersih dan nyaman.
Kegiatan ini akan dilaksanakan secara berlanjut dan rutin di masing-masing Polsek yang ada di wilayah Polres Gianyar. "Go Green tidak sebatas hari ini saja, melainkan akan terus berlanjut dan menjadi kebiasaan," tandas Kapolres Gianyar.gus/nop
Komentar