PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Jalan Anyelir I, Nomor 4A, Desa Dauh Peken, Kec. Tabanan, Kab. Tabanan, Bali

Call:0361-8311174

info@suaradewata.com

Warga Binaan Lapas Ikuti Sosialisasi  Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Karangasem

Jumat, 06 November 2020

17:20 WITA

Karangasem

1692 Pengunjung

PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

istimewa

Karangasem,suaradewata.com - Puluhan warga binaan Lapas Kelas IIB Karangasem mengikuti sosialisasi  Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Karangasem yang digelar oleh  Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Karangasem , Jumat (6/11)

Seorang warga binaan, Sueja menanyakan terkait kemana nantinya suara coblosan yang ia diberikan akan dihitung. "Apakah  ke Desa asal saya atau disini," tanya Sueja

Menanggapi pertanyaan tersebut, Ketua KPU Provinsi Bali, I Dewa Agung Gede Lidartawan yang hadir sebagai narasumber mengatakan bahwa seluruh suara yang ada di TPS Lapas akan dimasukan ke dalam wilayah dimana Lapas tersebut berada, dalam hal ini akan direkap ke Kelurahan Karangasem. "Jadi tidak ke daerah asal pemilihnya," teeang Lidartawan.

Dalam kesempatan tersebut Lidartawan juga memaparkan tahapan penyelenggaraan Pemilihan serentak tahun 2020 khususnya di Karangasem yang sudah dan sedang berjalan. "Yang terpenting ingat nanti Rabu 9 Desember 2020,Nyoblos," ajak Lidartawan

Sementara itu Kepala Lapas Kelas IIB Karangasem, Jaka Prihatin, mengucapkan terimakasih kepada KPU Karena telah menyelenggarakan sosialisasi ini. "Jadi kami disini bisa mengetahui informasi tentang Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Karangasem Tahun 2020,"

Plt. Ketua KPU Karangasem, Ngurah Gede Maharjana merinci ada 64 penguni Lapas yang terdaftar sebagai pemilih dan akan menggunakan hak pilihnya di TPS khusus yang telah disediakan. "Petugas KPPS nya juga khusus berasal dari petugas Lapas," tandas Ngurah.

Dalam sosialisasi tersebut, KPU Karangasem juga membagikan sejumlah souvenir bagi peserta. Hadir pula sejumlah Relawan Demokrasi dari basis berkebutuhan khusus yang ikut membantu KPU.rls/utm/nop


Komentar

Berita Terbaru

\