Wabup Mahayastra Meletakkan Batu Pertama Pembangunan Balai Banjar Gambih
Rabu, 20 September 2017
00:00 WITA
Gianyar
3230 Pengunjung
suaradewata.com
Gianyar, suaradewata.com - Wakil Bupati Gianyar I Made ‘Agus’ Mahayastra melakukan peletakan batu pertama pembangunan Balai Banjar Gambih, Desa Pekraman Buahan, Kecamatan Payangan, Gianyar, Rabu (20/9).
Setelah menunggu sekian lama akhirnya warga Desa Adat Gambih dapat bersuka cita menyambut pembangunan Balai Banjar melalui program pembangunan dari Pemkab Gianyar. Pembangunan tahap awal ditandai dengan peletakan batu pertama oleh Wabup Mahayastra yang disaksikan oleh Prajuru Adat dan warga setempat. Masyarakat sangat antusias menantikan kedatangan Wabup Mahayastra untuk meletakkan batu pertama tanda dimulainya pembangunan Balai Banjar Gambih. Bendesa Adat Gambih, Putu Alit Saputra menyebutkan, Balai Banjar tersebut sudah dinanti-nanti renovasinya oleh masyarakat Banjar Gambih yang berjumlah 133 Kepala Keluarga (KK). Balai Banjar Gambih kondisinya memang sudah rusak sehingga sudah sepantasnya mendapatkan program pembangunan, mengingat Balai Banjar mempunyai peran strategis dalam pembangunan. Balai banjar berfungsi sebagai tempat melakukan rapat anggota banjar dan melakukan berbagai kegiatan yang menyangkut dengan pembangunan dan perkembangan banjar disamping itu Balai Banjar digunakan sebagai tempat kegiatan untuk mepersatukan seluruh aspek masyarakat yang ada di Desa Gambih.
Sementara itu Wabup Mahayastra menyampaikan ucapan selamat kepada warga Desa Gambih yang telah dapat melaksanakan tahap awal pembangunan Balai Banjar. Peletakan batu pertama ini, merupakan bentuk kepedulian pemerintah untuk membangun secara merata di setiap Kecamatan.gus/dev
Komentar