PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Jalan Anyelir I, Nomor 4A, Desa Dauh Peken, Kec. Tabanan, Kab. Tabanan, Bali

Call:0361-8311174

info@suaradewata.com

Awas, Modus Pura-Pura Belanja, Puluhan Slop Rokok Digondol

Rabu, 21 Juni 2017

00:00 WITA

Bangli

3927 Pengunjung

PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

ilustrasi

Banglisuaradewata.com – Nasib apes dialami Dewa Ayu Retnoyasa Ulupie Mesi (25), asal Kelurahan Kawan, Bangli. Pasalnya, yang bersangkutan menjadi korban kasus pencurian yang menyebabkan barang dagangan di Toko Murah Makmur Sembako yang beralamat di jl. Tirta Geduh No.9, LC Uma Aya berupa puluhan slop rokok berbagai jenis raib digondol pencuri. Modus pencurian pelaku, dengan pura-pura belanja. Dengan kejadian tersebut, korban mengalami kerugian hingga jutaan rupiah.

Sesuai informasi yang dihimpun dilokasi dan sesuai keterangan saksi-saksi, kronologis kejadian bermula pada hari Selasa (20/06/2017) sekira 09.00 wita. Saat itu, diketahui ada 2 orang tak dikenal datang ke lokasi. Satu orang menunggu di luar dan seorang lainnya, masuk ke dalam toko pura-pura belanja.

Lantaran saat kejadian, situasi toko rame,pelaku malahan ikut menawarkan diri untuk membantu saksi Ketut Desiani (21) karyawan toko setempat untuk melayani pengunjung yang datang. Setelah itu, pelaku mengambil beberapa barang dan rokok beberapa bal. Setelah barang yang di ambil pelaku terkumpul, saksi lainnya yang juga karyawan toko tersebut, Dewa Ngakan Gede Darma Kusuma (16 th), menginput daftar barang yang diambil. Namun pelaku menolak diberi struk dan meminta di buatkan nota dengan tulis tangan. 

Saat saksi sedang menulis nota, pelaku kembali memesan pempers bayi dan menyerahkan uang sebesar Rp 100.000. Setelah itu, pelaku sempat bilang kepada salah satu karyawan tersebut, kalau Aqua'nya mau di bawa duluan. Karena terus dibikin sibuk oleh pelaku, kedua saksi, tidak menyadari bahwa rokok yang dipesan pelaku sudah berada diluar dan pelaku langsung kabur dengan membawa puluhan slop rokok dan Aqua tanggung sebanyak 1 Dus.

Atas kejadian tersebut, korban yang baru sadar barang dagangannya dicuri langsung melaporkan kasus tersebut ke Mapolsek Bangli. Kanit Reskrim Polsek Bangli, Iptu. I Ketut Purnawan seijin Kapolsek Kompol. Dewa Gede Mahaputra, saat dikonfirmasi Rabu (21/06/2017) membenarkan adanya kasus pencurian tersebut. “Sesuai keterangan saksi-saksi, pelakunya ada dua. Modusnya, salah satu pelaku pura-pura belanja dan membuat sibuk korban. Sehingga saat korban lengah, pelaku dengan langsung membawa kabur barang yang dicurinya,” ungkap Iptu. Purnawan.

Disampaikan, dari pendataan di TKP, adapun barang-barang yang berhasil dibawa kabur oleh pelaku yakni, 3 slop rokok Sempurna Mild, 2 slop Rokok Gudang Garam 12, 3 slop Rokok Gudang Garam 16, 3 slop rokok Dunhil mild, 3 slop Rokok LA Bold, 15 Bungkus Marlboro Ice Blast, 2 slop Magnum Filter, 2 slop Gudang Garam Filter, 2 slop Gudang Garam Inter, 1 slop Dji Sam Soe, 5 bungkus Marlboro Putih, 5 bungkus Dunhil Mild, 5 pcs LA Bold, 5 pcs LA Light dan satu dus Aqua 600 ml. “Akibat kejadian tersebut korban mengalami kerugian sebesar Rp 4.276.000. Pelaku masih dalam penyelidikan,” pungkasnya.ard/dev


Komentar

Berita Terbaru

\