PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Jalan Anyelir I, Nomor 4A, Desa Dauh Peken, Kec. Tabanan, Kab. Tabanan, Bali

Call:0361-8311174

info@suaradewata.com

Saat Pemungutan Suara, Ribuan Polisi dan Linmas Amankan TPS

Senin, 13 Februari 2017

00:00 WITA

Buleleng

3435 Pengunjung

PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

suaradewata

Buleleng, suaradewata.com - Ribuan anggota Polisi dibantu Linmas, akan mengamankan TPS-TPS saat pemungutan suara berlangsung pada Rabu (15/2/2017). Untuk mengecek kesiapan anggota, digelar Apel Pergeseran Pasukan dalam rangka pengamanan TPS operasi Mantap Praja Buleleng 2017, Senin (13/2/3017) di Taman Kota Singaraja, yang dimpinan Kapolda Bali, Irjen. Pol. Petrus R. Golose.

Nanti akan ada 1086 TPS di Kabupaten Buleleng, dengan kategori TPS Rawan I berjumlah 760 TPS dengan pola pengamanan 1 TPS diamankan 1 Polisi dan 2 Linmas. Sedangkan, TPS Rawan II berjumlah sebanyak 326 TPS dengan Pola Pengamanan 1 TPS diamankan 2 Polri dan 2 Linmas.

Kapolda Bali, Irjen. Pol. Petrus R. Golose mengatakan, untuk pengamanan Pilkada Buleleng, merupakan tanggungjawab secara bersama-sama, selain Kepolisian. "Sangat diperlukan sinergitas semua pihak, seluruh komponen masyarakat, untuk bisa mengamankan Pilkada," kata Petrus.

Petrus Golose menegaskan, agar seluruh anggota dapat memastikan seluruh TPS-TPS aman dan pastikan kondisi Pilkada aman dan lancar. "Optimalkan peran inteljen serta Bhabinkamtibmas, untuk meminimalisir terjadinya konflik khususnya dalam proses pemungutan suara maupun penghitungan suara," tegas Petrus.

Nantinya setiap TPS saat pemungutan suara akan dijaga Personil sebanyak 1412 Personil terdiri dari Personil Polres Buleleng 551 dan BKO Polda 861 Personil dengan dibantu Linmas 2172 Orang. Mereka semua, akan ditugaskan di 1086 TPS termasuk di 760 TPS kategori Rawan I dan 326 TPS kategori Rawan II.

Sedangkan, personil Penyekatan sebanyak 185 anggota BKO dari Polres tetangga yang akan ditempatkan diperbatasan jalan masuk Kabupaten Buleleng. Seperti, untuk wilayah timur di Desa Tembok dari personil Polres Karangasem, dari Polres Bangli di Penulisan, di daerah Cekik oleh Polres Jembrana, di daerah Pupuan dan Baturiti oleh Polres Tabanan.

Selain Personil tersebut, juga disiagakan personil untuk melaksanakan tugas Patroli gabungan atau tugas lain sesuai kebutuhan yakni, Personil BKO Brimob Polda Bali sebanyak 144 Orang, Dalmas Dit Sabhara Polda Bali 112, Propam Polda Bali 5 Orang, Di Reskrim Polda Bali 5 Orang, Dit Intel Polda Bali 10 Orang, TNI 248 Orang yang disiagakan ditiga lokasi daerah Timur di Polsek Kubutambahan, Tengah di Polres Buleleng dan daerah barat di Polsek Gerokgak.rik/adi/aga


Komentar

Berita Terbaru

\