PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Jalan Anyelir I, Nomor 4A, Desa Dauh Peken, Kec. Tabanan, Kab. Tabanan, Bali

Call:0361-8311174

info@suaradewata.com

Akibat Banjir Bandang, Kebun Raya Dipenuhi Lumpur

Jumat, 10 Februari 2017

00:00 WITA

Tabanan

3784 Pengunjung

PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

suaradewata

Tabanansuaradewata.com - Banjir bandang melanda wilayah Desa Candikuning, Kecamatan Baturiti sekitar pukul 20.00 wita, Kamis, (09/02/2017), membuat kawasan Kebun Raya Bedugul penuh dengan lumpur dan bebatuan. Akibatnya Kebun Raya tutup sementara sampai lumpur dan bebatuan tersebut dapat dibersihkan. 

Dalam pemantauan media suaradewata.com, Jumat, (10/02/2017), tampak jalan dan rerumputan di Kebun Raya penuh dengan tanah dan bebatuan. Dan membuat pihak Kebun Raya menutup kunjungan ke Kebun Raya. Pelaksana Harian Kebun Raya I Made Patru mengatakan kejadian ini merupakan kejadian yang kedua kalinya melanda Kebun Raya. Yang membuat Kebun Raya terkena dampak dari banjir susulan yang terjadi sekitar pukul 22.00 wita, Kamis, (09/02/2017). Dan pihaknya kini sedang melakukan pembersihan yang memprioritaskan jalan di Kebun Raya yang penuh tanah dan bebatuan. 

"Kondisi saat ini kebun raya dalam keadaan terkena banjir susulan, hari ini kita tutup sementara, mungkin nanti sampai minggu tutup, setelah itu kita lihat perkembangannya," ucap Patru, Jumat, (10/02/2017).

Dia menerangkan, ada beberapa titik kerusakan akibat banjir tersebut. Kerusakan tersebut berada di sebelah kantor Kebun Raya yakni ada beberapa senderan yang jebol. Selain itu juga ada kerusakan beberapa jembatan yang ada disekitar di Batu meringgit. "Jembatan akses masuk Kebun Raya juga jebol," terangnya.ang/aga


Komentar

Berita Terbaru

\