KMHDI : Rakyat Haus Pemimpin Negarawan
Kamis, 28 Agustus 2014
00:00 WITA
Nasional
2238 Pengunjung

Surabaya, suaradewata.com– Kesatuan Mahasiswa Hindu Dharma Indonesia (KMHDI) menggelar Mahasabha ke IX di Universitas 17 Agustus Surabaya Jumat, (28/8) hari ini. Dalam pembukaan Mahasabha yang diikuti oleh perwakilan Pengurus Daerah (PD) KMHDI seluruh Indonesia tersebut pihak panitia sengaja menghadirkan Gubernur Jawa Timur Dr. Sukarwo, SH guna memberikan testimoninya sekaligus orasi kebangsaan dengan thema menggadang pemimpin negarawan.
Presidium KMHDI Pusat, I Made Bawa mengatakan thema tersebut sengaja diangkat karena KMHDI melihat hilangnya sosok negarawan pemimpin nasional direpublik ini. KMHDI menurut Bawa melihat kepemimpinan nasional saat ini sangat kering sehingga rakyat sangat mendambakan pemimpin nasional yang memiliki jiwa negarawan. “Rakyat Indonesia merindukan kehadiran sosok pemimpin yang bisa menjadi panutan dan tauladan bagi generasi dan pemimpin selanjutnya,” harao Bawa.
Dalam mahasabha ke IX kali ini KMHDI juga berharap mampu memberikan kontribusi kongkrit terhadap regenerasi kepemimpinan nasional di Indonesia. “Kami KMHDI yang juga anak-anak bangsa ini merasa perlu mengambil momentum transisi kepemimpinan nasional ini sebagai sebuah momentum tepat untuk menyuarakan kegelisahan rakyat Indonesia selama ini,”ucapnya.
Setelah acara pembukaan, selanjutnya KMHDI akan menggelar Mahasabha dimana akan dilakukan regenerasi pengurus Pusat KMHDI untuk periode berikutnya. Selain melakukan pergantian kepengurusan tingkat pusat Mahasabha ke IX yang akan berlangsung tiga hari hingga Sabtu, (30/8) ini juga dirangkai dengan lomba karya tulis ilmiah, seminar nasional hingga bakti sosial, penanaman pohon hingga Tirta Yatra. “Untuk Bakti Sosial kita akan pusatkan di daerah yang terdampak Gunung Kelud, sedangkan untuk penanaman pohon dan tirtayatra kita pusatkan di Gunung Bromo,” ungkap Bawa. gin
Komentar