PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Jalan Anyelir I, Nomor 4A, Desa Dauh Peken, Kec. Tabanan, Kab. Tabanan, Bali

Call:0361-8311174

info@suaradewata.com

Local Convensi JCI Tabanan, Miantara Gantikan Panca Wadani

Jumat, 22 Agustus 2014

00:00 WITA

Nasional

1680 Pengunjung

PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Tabanan, suaradewata.com – Setelah berjalan setahun dibawah kepemimpinan Local Presiden Ni Putu Panca Wardani kini JCI (Junior Chamber International) Tabanan menggelar Local Convention pertama. Dalam konvensi tersebut organisasi gabungan wirausaha muda ini berhasil memilih  Made Miantara sebagai Incoming Local Presiden (ILP) JCI Tabanan menggantikan PancaWardani pada periode 2015 mendatang.

Local Convention pertama yang digelar di kantor Bupati Tabanan, Juma, (22/8) di buka Wakil Bupati Tabanan Komang Gede Sanjaya. Dalam sambutannya Wabup Sanjaya mengatakan, ditengah pesatnya perkembangan teknologi, maka komunikasi dan koordinasi yang dilakukan oleh masyarakat di belahan dunia manapun akan semakin mudah. Untuk itu, dirinya berharap generasi muda harus mempersiapkan diri untuk mengahadapi era globalisasi, agar tidak tertinggal jauh. “Sumber daya manusia yang kita miliki harus dibenahi. Jangan sampai kita sebagai penonton di negeri sendiri. Bangunlah karakter diri, miliki visi yang jelas, rendah hati, sehingga kedepan mampu menghasilkan pemimpin masa depan yang berkualitas,” harapnya.

Local Presiden JCI Tabanan Ni Putu Panca Wardani mengatakan, berbagai kegiatan telah dilaksanakan oraganisasi yang dipimpinnya, diantaranya persembahyangan bersama, berbagi rasa di Perpustakaan Bhinneka Tunggal Ika, lomba photogenic, pengobatan mata gratis serta seminar keiwrausahaan yang diikuti SMA.SMK seKabupaten Tabanan. “Kami berharap diawal tahun pertama ini, kegiatan yang kami laksanakan mampu bersinergi dengan pemerintah dan masyarakay dalam roda pembangunan SDM dan Ekonomi untuk Daerah Tabanan,” ungkapnya.

Sementara National Secretary General JCI Indonesia Ida Bagus Agung Gunarthawa mengatakan, tidak hanya berganggotakan wirausaha namun organisasi kepemudaan dunia ini juga beranggotakan para professional. Dimana hingga kini, JCI memiliki member sebanyak 400 ribu yang tersebar di 127 negara. JCI menjadi satu-satunya organisasi internasional yang berbasis leadership, entrepreneurship serta global networking. “JCI tahun depan  genap berumur 100 tahun. Kami berharap keberadaan JCI mampu menghasilkan generasi muda yang berjiwa pemimpin, berwirausaha dan memiliki akses internasional,” katanya. gin


Komentar

Berita Terbaru

\