Tim Mabes Polri Cek Kesiapan Ops Lilin Agung 2024 di Polres Tabanan
Sabtu, 28 Desember 2024
19:13 WITA
Tabanan
1565 Pengunjung

Tim Pengawasn Operasi (Wasops) Lilin Aggung tahun 2024 Mabes Polri hadir di Polres Tabanan, Sabtu, 28 Desember 2024. Ist/SD
Tabanan, suaradewata.com – Tim Pengawasn Operasi (Wasops) Lilin Aggung tahun 2024 Mabes Polri hadir di Polres Tabanan, Sabtu, 28 Desember 2024. Kehadiran Tim Wasops Mabes Polri yang dipimpin Brigjen Pol Dr. Sulastiana, M.Si, CRGP, CHCM, CRPP Kombes Pol. Leonardo David Simatuvang, SIK, M.H dan Kombes Pol. Dedi Rahman Dayan SIK. M.Si diterima Kapolres Tabanan AKBP Chandra C. Kesuma, S.I.K., M.H di Aula Wisnu Hartono, Polres Tabanan. Hadir juga dalam kegiatan tersebut Kapolres Jembrana, dan Kapolres Buleleng, serta pejabat operasi dari masing-masing Polres, Sabtu, (28/12/2024)
Kapolres Tabanan, AKBP Chandra C. Kesuma, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas kedatangan tim Wasops dan berharap melalui kegiatan ini, semua pihak dapat memperoleh arahan yang bermanfaat untuk memastikan operasi berjalan dengan lancar. Kapolres juga menekankan pentingnya operasi ini dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama perayaan Natal dan Tahun Baru. “Operasi Lilin adalah agenda tahunan Polri dalam pengamanan Natal dan Tahun Baru, sehingga memiliki peran strategis dalam menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat yang kondusif,” tegasnya. Kapolres juga mengaku masih banyak hal yang perlu di tingkatkan, untuk itu pihaknya sangat mengapresiasi masukan, arahan dan evaluasi termasuk dari Tim Wasops Mabes Polri.
Sementara Ketua Tim Wasops Lilin Agung, Brigjen Pol Dr. Sulastiana, M.Si, CRGP, CHCM, CRPP mengingatkan agar pengamanan di lakukan secara maksimal dengan mengutamakan tindakan preemtif dan preventif. Selain itu, juga ditekankan pentingnya sinergi dengan TNI dan stakeholders lainnya, serta peningkatan pengawasan untuk mencegah pelanggaran.
“Laksanakan pengamanan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 secara maksimal untuk menciptakan rasa aman dan nyaman masyarakat dengan mengedepankan tindakan preemtif dan preventif, Perkuat sinergi dengan TNI dan Stake Holder lainnya, Tingkatkan pengawasan melekat kepada anggota masing-masing untuk mencegah terjadinya pelanggaran dan penyimpangan,”tandasnya.
Pihaknya juga meminta para pejabat operasi dapat memahami dan mampu melaksanakan tugas dengan profesional. Selain tim wasops agar melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya, berikan arahan dan konsultasi kepada satuan kewilayahan sehingga pelaksanaan operasi dapat berjalan dengan secara optimal.
Kegiatan kemudian di lanjutkan dengan foto bersama dan pendalaman serta penyerahan checklist supervisi dari pejabat operasi kepada tim Wasops. Setelah itu, Tim Wasops melakukan pengecekan ke Posyan Adipura dan DTW Tanah Lot. Seluruh rangkaian kegiatan berlangsung lancar dan kondusif. Rls/gin
Komentar