Komisi IX DPR RI Lakukan Kunjungan Kerja di Gianyar
Sabtu, 11 Mei 2024
14:04 WITA
Gianyar
2107 Pengunjung
Penjabat Bupati Gianyar, Dewa Tagel Wirasa didampingi Sekretaris Daerah Kabupaten Gianyar, bersama jajaran menerima Kunjungan Kerja Reses Komisi IX DPR RI masa persidangan IV Tahun 2024 di RSUD Sanjiwani Gianyar. Sumber : Diskominfo Gianyar
Gianyar, suaradewata.com - Penjabat Bupati Gianyar, Dewa Tagel Wirasa didampingi Sekretaris Daerah Kabupaten Gianyar, bersama jajaran menerima Kunjungan Kerja Reses Komisi IX DPR RI masa persidangan IV Tahun 2024 di RSUD Sanjiwani Gianyar, Sabtu (11/5). Rombongan Komisi IX DPR RI yang dipimpin Kurniasih Mufidayati langsung diajak keliling melihat kondisi RSUD Sanjiwani Gianyar.
Direktur RSUD Sanjiwani, dr. Nyoman Bayu Widhiartha yang mendampingi Pj. Bupati Dewa Tagel saat menerima kunjungan menjelaskan bahwa Poli Eksekutif RSUD Sanjiwani terdiri dari 11 layanan dan 14 poliklinik. Dimana Poliklinik Eksekutif melayani pasien-pasien umum, karena sasarannya wisatawan domestik atau mancanegara yang ada di Gianyar.
“Kita juga ajak komisi 9 DPR RI ini ke kamar khusus kemoterapi dan mereka mengatakan sangat bagus sekali, dan memang kemoterapi kita paling bagus,” ujarnya.
Nampak rombongan komisi IX DPR RI sangat antusias melihat keadaan RSUD Sanjiwani yang bersih dan sesuai dengan aturan layanan yang ada. Seperti saat melihat ruangan NICU PICU yang sangat baik.
“NICU PICU kita terbaik setelah Rs Prof. Ngoerah, kita juga ajak ke kamar kelas 3 karena rombongan ingin melihat kamar kelas 3. Mereka ingin memastikan sesuai tidak dengan standar Kelas Rawat Inap Standar (KRIS) yang ditekankan permenkes dan kita sudah sesuai. Dimana kamar kelas 3 terdiri dari 4 tempat tidur dan 1 kamar mandi, bahkan sebelum KRIS keluar kita juga sudah seperti itu standarnya,” sambung dr. Bayu.
Artinya tadi selama kunjungan, rombongan nampak puas dan antusias dengan keadaan RSUD Sanjiwani karena telah sesuai antara laporan yang ada dengan kenyataan yang terjadi di lapangan.
Ditanya terkait harapannya dengan adanya kunjungan DPR RI bersama Kemenkes, dr.Bayu mengajukan permohonan agar SDM yang diusulkan bisa segera ditindaklanjuti terlebih RSUD Sanjiwani bisa mendapatkan bantuan alat kesehatan dari Kemenkes.
{bbseparator}
Komisi IX DPR RI juga melakukan kunjungan ke Balai Latiha Kerja (BLK) Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Gianyar di Sidan. Disana para anggota DPR disambut juga oleh Kadisnaker Gianyar Ida Ayu Surya Adnyani yang memaparkan berbagai program yang telah dijalankan di BLK Gianyar. Bahkan para rombongan disuguhkan kopi oleh peserta pelatihan yang mengikuti kelas Barista di BLK Gianyar.
Dayu Surya memaparkan bahwa hampir 100% siswa BLK yang telah selesai mengikuti pelatihan telah terjun ke dunia industri baik diterima di dunia kerja atau adapula yang berwirausaha.
“Balai Latihan Kerja ini menciptakan SDM yang berkualitas dan unggul sehingga lulusannya dapat terjun langsung kedunia industri, sehingga program seperti ini sangat bermanfaat dan diharapkan oleh masyarakat,” tutur Dayu Surya.
Untuk itu, Dayu Surya telah mengusulkan penambahan berbagai sarana dan prasarana kepada Kemenaker yang akan di follow up oleh Komisi IX DPR RI.
Dari kunjungan tersebut memperlihatkan bahwa Kabupaten Gianyar telah memenuhi berbagai kebutuhan dasar masyarakat seperti pelayanan kesehatan yang baik serta peningkatan kualitas SDM melalui pelatihan di balai latihan kerja. rls/gus/ari
Komentar