PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Jalan Anyelir I, Nomor 4A, Desa Dauh Peken, Kec. Tabanan, Kab. Tabanan, Bali

Call:0361-8311174

info@suaradewata.com

Guru SD Diminta Adaptasi Teknologi Digital Dalam Pembelajaran Sains

Jumat, 24 Mei 2024

10:11 WITA

Denpasar

1434 Pengunjung

PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Gede Yohanes Arygunartha, S.Pd., M.Pd.Fis dan Guru-guru SD, Jumat (24/5) sumber foto : ist

Denpasar, suaradewata.com - Guru sekolah dasar diharapkan dapat mengadopsi teknologi digital dalam proses pembelajaran sains untuk meningkatkan pemahaman siswa. Hal tersebut disampaikan Gede Yohanes Arygunartha, S.Pd., M.Pd.Fis dari Universitas Warmadewa (Unwar) dalam Pernyataannya saat dikonfirmasi di Denpasar pada Jumat (24/5).

Arygunartha menekankan pentingnya mengintegrasikan teknologi digital dalam pembelajaran sains untuk menciptakan pengalaman belajar yang lebih interaktif dan relevan bagi siswa sekolah dasar. Dengan menggunakan perangkat lunak dan aplikasi pendidikan yang sesuai, guru dapat menyajikan konsep-konsep sains dengan cara yang lebih menarik dan mudah dipahami.

"Teknologi digital dapat membantu membangkitkan minat siswa terhadap sains dan memfasilitasi pemahaman konsep-konsep kompleks melalui animasi, video, dan simulasi," kata Arygunartha.

Selain itu, guru juga dapat menggunakan platform kolaboratif online untuk memfasilitasi kerja kelompok dan diskusi antara siswa, serta memberikan umpan balik yang lebih cepat dan efektif.

Arygunartha juga menyoroti pentingnya pelatihan dan dukungan tambahan bagi guru dalam mengadopsi teknologi digital dalam pembelajaran sains. Dia berharap bahwa pemerintah dan lembaga pendidikan akan terlibat aktif dalam memberikan aksesibilit.

Ia menambahkan upaya sosialisasi dan pelatihan adaptasi teknologi digital dalam pembelajaran sains sudah beberapa kali dilakukan pada guru SD. Terakhir kegiatan sosialisasi dan pelatihan dilakukan pada 18 Mei 2024 lalu di SDN 1 Batuan dengan melibatkan 10 orang guru.rls/adn


Komentar

Berita Terbaru

\