PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Jalan Anyelir I, Nomor 4A, Desa Dauh Peken, Kec. Tabanan, Kab. Tabanan, Bali

Call:0361-8311174

info@suaradewata.com

Pemprov Bali Gelar Upacara Peringatan Hari Kesehatan Nasional ke-54

Senin, 12 November 2018

00:00 WITA

Denpasar

2245 Pengunjung

PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

suaradewata.com

Denpasar, suaradewata.com - Wakil Gubernur Bali Tjokorda Oka Artha Ardhana Sukawati (Cok Ace) menjadi Inspektur Upacara Peringatan Hari Kesehatan Nasional ke 54 yang digelar Pemprov Bali di halaman kantor Dinas Kesehatan Provinsi Bali, Senin (12/11)

Menteri Kesehatan RI Nila Farid Moeloek dalam sambutannya yang dibacakan oleh Wagub Cok Ace menyatakan tema HKN tahun ini adalah “Aku Cinta Sehat” dengan sub tema “ Ayo Hidup Sehat, Mulai dari Kita” dimana tema tersebut sejalan dengan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (GERMAS) yang menekankan pada kesadaran tiap individu untuk meningkatkan prilaku hidup sehat. Disamping itu, mometum ini juga dijadikan sebagai pengingat masyarakat bahwa kesehatan masyarakat akan terwujud apabila semua komponen berperan serta dalam upaya kesehatan dengan memprioritaskan  promotive - preventif tanpa mengabaikan kuratif dan rehabilitatif. Mengubah pola hidup dengan menekankan pada perilaku hidup sehat yang dimulai dari diri sendiri merupakan salah satu upaya meningkatkan kesadaan masyarakat tentang pentingnya hidup sehat. 

Permasalahan kesehatan yang masih terjadi di Indonesia saat ini diantaranyanya masih tingginya angka kematian Ibu, tingginya angka kurang gizi, penyakit menular dan tidak menular. Hal tersebut pun diharapkan dapat terselesaikan jika ingin meningkatkan kualitas hidup masyarakat saat ini dan masa yang akan datang. Dan instansi paling bawah di bidang kesehatan yakni PUSKESMAS dan para tenaga kesehatan didalamnya diharapkan dapat berperan menyelesaikan masalah tersebut dengan ikut mencerdaskan masyarakat untuk hidup sehat dengan secara aktif dan terus menerus melakukan promosi perilaku hidup bersih dan sehat.

Dalam upacara yang diikuti oleh seluruh instansi kesehatan di Bali, serta dihadiri oleh para Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dilingkungan Provinsi Bali, juga turut dirangkaikan dengan penyerahan hadiah bagi para pemenang berbagai kategori lomba dalam rangka peringatan HKN ke 54,  Pemenang lomba Puskesmas dan Klinik Berprestasi tingkat Provinsi diraih oleh Puskesmas Abiansemal I Kab. Badung, Pemenang lomba tenaga kesehatan  teladan tingkat provinsi diraih oleh dr. Wayan Arya Putra Manuaba dari Puskesmas Selemadeg Barat, Pemenang tenaga dokter gigi teladan diraih oleh drg. I Dewa Ayu Purnami dari UPT. Puskesmas Klungkung I dan berbagai pemenang lomba lainnya. rls/ari


Komentar

Berita Terbaru

\