Lestarikan Terumbu Karang Demi Pariwisata Berkelanjutan
Jumat, 08 Desember 2017
00:00 WITA
Klungkung
3204 Pengunjung
suara dewata
Klungkung, suaradewata.com - Sebagai wilayah Kawasan Konservasi Perairan (KKP), terumbu karang di Nusa Penida wajib dijaga kelestariannya. Menjaganya perlu komitmen bersama dengan tindakan nyata. "Sebagai wilayah KKP terumbu karang disini wajib dijaga," ujar Suwirta disela-sela penandatanganan deklarasi rehabilitasi terumbu karang Nusa Penida di pantai Mahagiri Desa Jungutbatu Nusa Lembongan, Kecamatan Nusa Penida, Jumat (8/12/2017).
Menurut Bupati Suwirta, kerusakan terumbu karang di Nusa Penida disebabkan banyak faktor. Seperti aktifitas penyelaman yang tidak terkontrol, lego jangkar yang tidak diatur dengan baik dan masalah sampah plastik yang merusak simbiosis laut. Untuk itu mengajak masyarakat untuk dapat melakukan aksi nyata penyelamatan dan pelestarian terumbu karang ini. "Jangan hanya bisa mengeluh tanpa melakukan apa-apa," sebutnya.
Bupati asal Nusa Ceningan menyatakan untuk menghindari kerusakan yang lebih parah, Pemkab Klungkung telah merancang pembuatan pelabuhan yang disebut pelabuhan segitiga emas. Dengan adanya pelabuhan ini nantinya semua akses akan dilakukan lewat pelabuhan tersebut. Selain itu komitmen Pemkab untuk menjaga pariwisata Nusa Penida juga akan dilakukan pengelolaan dengan menyiapkan badan pengelola. "Ini sebagai komitmen untuk menjaga pariwisata Nusa Penida," terangnya.
Kepala Kawasan Konservasi Perairan (KKP) Nusa Penida Nyoman Karyawan mengatakan deklarasi rehabilitasi terumbu karang merupakan bagian dari
pelestarian terumbu karang di perairan Nusa Penida. Deklarasi yang dilaksanakan bersamaan dengan pelaksanaan Nusa Penida Festival 2017 diisi dengan penandatangan komitmen bersama menjaga terumbu karang Nusa Penida untuk kelestarian alam dan pariwisata berkelanjutan. "Ini bagian dari komitmen untuk menjaga kelestarian terumbu karang di Nusa Penida," ujarnya.
Menurut Karyawan, salah satu kegiatan dalam deklarasi ini adalah penanaman terumbu karang dengan melibatkan seluruh stakeholder. Seperti para pemilik ponton, perhimpunan/komunitas penyelam dan pelaku pariwisata terkait. "Deklarasi dan transplantasi terumbu karang ini melibatkan seluruh stakeholder terkait," sebutnya.
Selain melakukan transplantasi terumbu karang, menjaga kelestarian lingkungan Nusa Penida juga dilaksanakan aksi bersih pantai dan penanaman mangrove yang melibatkan siswa dan masyarakat Nusa Lembongan. jul/ari
Komentar