PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Jalan Anyelir I, Nomor 4A, Desa Dauh Peken, Kec. Tabanan, Kab. Tabanan, Bali

Call:0361-8311174

info@suaradewata.com

Bupati Mas Sumatri Buka Kompetisi Sains Terpadu IV Se-Bali

Minggu, 04 Juni 2017

00:00 WITA

Karangasem

3180 Pengunjung

PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

istimewa

Karangasem, suaradewata.com - Dalam upaya mendukung meningkatkan kualitas mutu Pendidikan Nasional khususnya di Kab. Karangasem, Pemerintah Daerah Karangasem melalui Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olah Raga bekerjasama dengan Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) IPA Kabupaten Karangasem menyelenggarakan Kompetisi Sains Terpadu IV Tingkat Provinsi Bali, bertemakan Tumbuh Kembangkan Semangat Kompetisi Akademis dan Literasi Sains Siswa. Acara Kompetisi Sains Terpadu IV iru diikuti sebanyak 120 orang peserta se-Provinsi Bali yang dilaksanakan di Aula Gedung UKM Center Amlapura, Sabtu ( 3/6/2017). 

Acara dibuka langsung  Bupati Karangasem I Gusti Ayu Mas Sumatri yang ditandai dengan Pemukulan Gong dan Kegiatan diawali dengan Penyerahan Piala Bergilir Kompetisi Sains Terpadu (KST) Tahun 2016 lalu yang dimenangkan oleh SMKN 1 Gianyar dan di tahun 2017 ini, Piala Bergilir tersebut diserahkan kembali kepada Bupati Karangasem untuk diserahkan kembali kepada Ketua MGMP IPA Kabupaten Karangasem I Gede Sarya. 

Dewa Gede Arda selaku Ketua Panitia melaporkan, Kompetisi Sains Terpadu IPA ini adalah salah satu program kerja MGMP IPA SMP Kabupaten Karangasem dalam upaya mendukung mutu Pendidikan Nasional. “Ini adalah kali yang ke-4 setelah kebangkitan kami akhir 2013, KST yang ke-4 ini kami tandai sebagai KST yang paling berkesan diantaranya karena tantangannya sangat banyak dan beragam, terutama jadwal kegiatan yang kami rencanakan sangat banyak dan beragam dengan jadwal kegiatan Daerah dan Pusat,” ucapnya. 

Dewa Gede Arda lanjut mengatakan tujuan diadakannya kegiatan KST diataranya, membangkitkan minat peserta didik untuk mencintai dan memupuk kegemaran terhadap mata pelajaran IPA terpadu, mengidentifikasi para peserta didik berprestasi dalam bidang IPA, menumbuhkembangkan kemampuan peserta didik untuk berpikir kritis, sistematis, kreatif dan inovatif sebagai bekal hidup kemudian, menanamkan sifat kompetitif yang sehat sejak dinidan memberikan penghargaan kepada peserta didik yang berprestasi dalam bidang IPA. 

Bupati Karangasem IGA Mas Sumatri dalam sambutannya  memberikan apresiasi  dan dukungan yang positif atas terselenggaranya kegiatan ini, dikarenakan kegiatan KTS ini akan mampu menumbuh kembangkan budaya kompetitif yang berakter dan literasi Sains dikalangan siswa-siswi SMP di seluruh Bali. “Melalui Kompetisi Sains ini saya berharap siswa memperoleh pengalaman dalam membentuk kemampuan berbagai konsep dan prinsip Sains yang diharapkan dapat digunakan untuk memecahkan permasalahan dalam kehidupan sehari-hari,” pinta Bupati. nov/rls


Komentar

Berita Terbaru

\