PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Jalan Anyelir I, Nomor 4A, Desa Dauh Peken, Kec. Tabanan, Kab. Tabanan, Bali

Call:0361-8311174

info@suaradewata.com

Arena Bermain Anak Rusak Lagi

Senin, 16 Januari 2017

00:00 WITA

Klungkung

3210 Pengunjung

PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

suaradewata.com

Klungkung suaradewata.com - Sejumlah arena bermain yang berada di areal lapangan Puputan Klungkung kembali rusak. Hal ini mengakibatkan arena bermain yang biasanya ramai dikunjungi sejumlah anak dan orang tua terutama pada pagi hari kini nampak lengang.
 
Seperti yang terlihat pada Senin pagi (16/01/2016). Terlihat  dua orang bapak bapak begitu telaten mengawasi buah hatinya. Sesekali mereka memperingatkan anaknya jangan bermain diarena yang rusak takut jika anaknya terjatuh.  
Beberapa sarana permainan yang rusak diantaranya papan perosotan yang sudah belobang, arena jungkat jungkit yang patah, serta arena putar yang kerap di gemari oleh anak-anak mengalami kerusakan pada bagian tiang penyangga.
 
Menurut Agung Putra, salah satu warga Klungkung, kerusakan sejumlah arena bermain anak ini sudah terjadi hampir satu minggu. Agung Putra yang terbilang rajin mengantar buah hatinya untuk bermain di arena ini merasa khawatir jika anaknya terjerembab jika bermain arena prosotan. Maklum buah hatinya yang baru berumur tiga tahun sangat menggemari arena prosotan. “Dengan kerusakan ini saya harus telaten mengawasi anak saya jika bermain, takut terjadi hal yang tidak-tidak,’’ terangnya.
 
Agung mengingat betul jika awalnya papan perosotan hanya kelihatan retak, namun keesokan harinya ketika dia lagi mengantar anaknya bermain papan tersebut sudah rusak dan berlobang. “Entah siapa yang melakukannya, atau kualitas bahannya mungkin kurang bagus kali ya,” ketusnya.
 
Lebih lanjut Agung Putra berharap pemerintah segera melakukan perbaikan mengingat arena bermain ini sangat digandrungi warga Klungkung sebagai sarana rekreasi sambil melakukan aktivitas olah raga bersama keluarga.
 
Seperti diketahui Pemkab Klungkung Desember 2015 lalu sengaja memasang 7 sarana bermain bagi anak-anak di Lapangan Puputan Kota Semarapura. Hal ini dilakukan untuk memberikan fasilitas kepada masyarkat khususnya anak-anak dan untuk menunjang Klungkung sebagai Kabupaten ramah anak.
Pemasangan sarana permainan ini dianggarkan oleh pemkab kurang dari 200 juta. Jenis permainan yang dipasang pun beragam mulai dari ayunan hingga perosotan sehingga banyak digemari anak-anak.
 
Menanggapi rusaknya fasilitas bermain anak, Bupati Klungkung, I Nyoman Suwirta segera bertindak cepat. Bahkan dia menyayangkan pejabat terkait terkesan lambat dalam  menganggapi keluhan masyarakat tersebut. “Kemarin saya sudah mendapatkan nomor telepon penyedia perlengkapan arena bermain tersebut, nanti akan saya telpon langsung untuk segera memperbaikinya,’’ tegas Suwirta.
 
Lanjutnya, tidak hanya perbaikan sarana, Suwirta juga akan meminta untuk penambahan pasir pada arena jungkat jungkit biar teksturenya lembut tidak padat seperti sekarang. jul/ari


Komentar

Berita Terbaru

\