PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Jalan Anyelir I, Nomor 4A, Desa Dauh Peken, Kec. Tabanan, Kab. Tabanan, Bali

Call:0361-8311174

info@suaradewata.com

Dandim 1619/Tabanan Serahkan Piala di Inkai Tabanan

Minggu, 30 Oktober 2016

00:00 WITA

Tabanan

4573 Pengunjung

PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

suaradewata

Tabanansuaradewata.com - Komandan Kodim (Dandim) 1619/Tabanan Letkol Inf. Herwin Gunawan menutup Kediri Cup I dalam event kejuaraan karate Inkai se - Kabupaten Tabanan di Lapangan Umum Alit Saputra Tabanan tepatnya di Lapangan Tenis, minggu, (30/10/2016). Kejuaraan tersebut diikuti sebanyak 300 atlet dari 10 Dojo di Tabanan. Dalam acara penutupan tersebut, juara umumnya dimenangkan dari Dojo Kediri Karate Club dengan nilai 180 point. 

Ketua Panitia Kejuaraan Karateka Kediri Cup I Ni Luh Sumadiani mengungkapkan kejuaraan tersebut digelar untuk menumbuhkan generasi baru di dunia karateka. Dan mengajak para atlet untuk mengkampanyekan slogan "Narkoba No, Prestasi Yes". "Kejuaraan ini adalah untuk mencari bibit baru, untuk meraih preatasi, dan menjauhi mereka dari narkoba," ucap Sumadiani. 

Dia menerangkan, pesertanya dari 10 Dojo yang ada di Kabupaten Tabanan. Event tersebut berlangsung selama dua hari sejak sabtu (29/10/2016). Dan dihari penutupnya minggu (30/10/2016), untuk juara ketiga dimenangkan oleh Dojo Inkai Rindam dengan nilai 81 point. Dengan medali 9 emas, 8 perak dan 12 perunggu. Dan untuk juara kedua dimenangkan oleh Dojo Satria Muda Kediri dengan nilai 162 point. Dengan medali 19 emas, 19 perak dan 10 perunggu. 

"Untuk penentuan juara umum, ditentukan nilai terbanyak, dan dimenangkan oleh Dojo Kediri Club dengan nilai sebanyak 180 point, dengan medali 22 emas, 19 perak dan 13 perunggu," terangnya. 

Dandim 1619/Tabanan Letkol Inf. Herwin Gunawan yang sekaligus Ketua Umum Inkai Pengkab Tabanan pada kejuaraan tersebut. Menutup dan menyerahkan piala kepada Dojo yang meraih juara umum. Dan mengucapkan terima kasih kepada semua pihak atas dukungannya. 

"Terima kasih atas dukungan dari para juri, dan Dojo yang berprestasi, ini adalah awal untuk membina para karateka karateka yang ada di wilayah Tabanan, begitu hebatnya dengan waktu yang singkat, untuk acara kejuaraan bisa diselenggarakan," ucap Herwin. 

Selanjutnya Dandim 1619/Tabanan, juga tidak lupa mengucapkan terima kasih kepada penasehat Inkai Cabang Tabanan. Yang sekaligus sebagai Tokoh masyarakat Kediri. Yakni Bapak Nyoman Mulyadi yang telah banyak memberikan konstribusinya. Dalam penyelenggaraan Kediri CUP I ini. 

"Tanpa dukungan dari semua pihak, 
maka event kejuaraan ini tidak bisa diselenggarakan, kejuaraan ini juga untuk meningkatkan prestasi, saya ingin Tabanan ini bisa melahirkan karateka karateka handal, yang dapat menunjukkan prestasinya di tingkat provinsi, bahkan tingkat Nasional dan Internasional," ucapnya. 

Dia menegaskan kepada para atlet, untuk terus berlatih. Sehingga bisa mempertahankan prestasinya dan bisa selalu menang disetiap kejuaraan. Dan untuk yang kalah bukan berarti kalah. Melainkan yang kalah bila terus berlatih akan menjadi juara di tingkat berikutnya.

"Bagi yang juara hari ini memang anda hebat, tapi ingat dalam kejuaraan bela diri, yang lemah akan berlatih untuk menjadi kuat, dan yang kuat tidak melatih diri akan menjadi kalah, oleh yang kalah yang sudah menjadi kuat," tegasnya. 

Sementara itu, Untuk Juara Umum Kediri Cup I yang dimenangkan oleh Kediri Karateka Club (KKC) I Nyoman Sunata yang sekaligus sebagai pelatih. Mengungkapkan kegembiraannya bahwa atlet atletnya menjuarai event kejuaraan tersebut. Dan mengucapkan terima kasih kepada Bapak Nyoman Mulyadi atas dukungannya. 

"Tentunya sangat senang dan berbahagia, dan sangat memuaskan dengan persiapan yang miminal sekali,  akhirnya memenangkan kejuaraan, anak anak berjuang dengan maksimal, kita sangat bangga dan bersyukur," ucap Sunata. 

Dia menerangkan, meski sudah mendapatkan juara umum di kejuaraan tersebut. Dirinya terus berpesan kepada atlet atletnya untuk terus berlatih. "Tentunya anak anak jangan puas, dan teruslah berlatih untuk di kemudian hari, mungkin ini sebagai hari perayaan hadiah pertama mendapatkan juara umum, dan nantinya kita merayakan syukuran," ucapnya.ang/aga


Komentar

Berita Terbaru

\