Klungkung, suaradewata.com - Kapolres Klungkung AKBP FX. Arendra Wahyudi SiK melatih seluruh Personil Polres Klungkung dan Polsek jajaran Teknik Dasar Kepolisian dalam kegiatan pemeriksaan identitas diri, pengeledahan dan teknik pemborgolan, bertempat di Halaman depan Mapolres Klungkung, Rabu, (2/3).
Kapolres mengatakan, bahwa pelatihan ini sangat penting dilakukan yaitu untuk meningkatkan kemampuan dan kesigapan para personilnya dalam hal memeriksa identitas, penggeledahan dan pemborgolan kepada orang yang dicurigai sebagai pelaku tindak pidana.
Latihan ini dilakukan karena Personil Polres Klungkung tugasnya banyak dioperasional dan akan selalu bersentuhan dengan berbagai kalangan masyarakat, jadi resiko akan terjadinya kontak fisik sangat besar, disamping itu, ini merupakan bagian tanggung jawab pimpinan untuk selalu melatih personilnya akan lebih siap digerakkan untuk menghadapi sesuatu yang tiba-tiba muncul.
Pada kesempatan tersebut Kapolres dihadapan para personilya mengatakan, sebagai Polisi dalam hal melakukan pemeriksaan orang yang dicurigai, harus selalu ingat formasi segitiga dan jarak aman bagi petugas.
Variasi dalam menanggapi situasi menurut ancaman yaitu ada tiga yaitu zona hijau / zona pengamatan secara visual dan verbal dengan jarak antara petugas dengan orang yang dicurigai 2,5 meter. Zona kuning / zona kontak fisik dimana lawan dapat mengenai petugas dengan pukulan, tendangan atau benda tajam. Zona merah / zona bahaya dimana lawan sangat dekat dan dapat menyerang petugas dengan pukulan, lutut maupun dengan sikunya.
Pada saat penggeledahan apabila menemukan benda yang membahayakan bagi petugas, segera hentikan penggeledahan dan teriakkan merah kepada rekan, dengan mengambiul tindakan segera ambil benda tersebut dan lemparkan kerekan agar bisa diamankan dan segera lakukan pemborgolan dilanjutkan dengan penggeledahan sampai selesai, tapi masih tetap dalam pengawasan rekan.
Dalam pelatihan ini diharapkan semua personil Polres Klungkung dan jajaran Polsek mahir dalam memeriksa identitas diri, penggeledahan dan teknik pemborgola,. Serta bisa melindungi diri dan rekan pada saat bertugas. Jul
Komentar