Pimpin Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke 96 Tahun, Ini Yang Ditekankan Pjs Bupati Bangli
Selasa, 29 Oktober 2024
10:47 WITA
Bangli
1316 Pengunjung
Pjs Bupati Bangli selaku pembina dalam upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96 di Halaman Kantor Bupati Bangli, Senin (28/10). SD/Ist
Bangli, suaradewata.com - Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96 Tahun 2024 di Kabupaten Bangli di laksanakan di Halaman Kantor Bupati Bangli Senin (28/10/24). Saat itu,
Penjabat Sementara Bupati Bangli Dr. Drs. I Made Rentin, AP., M.Si selaku pembina upacara. Hadir dalam upacara tersebut Ketua DPRD Kabupaten Bangli, Dandim 1626/Bangli, perwakilan Forkopimda, Sekretaris Daerah Kab. Bangli, Pimpinan Perangkat Daerah (PD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bangli, para ASN perwakilan dari masing-masing Perangkat Daerah serta Anak-anak sekolah di seputaran Bangli.
Hari Sumpah Pemuda yang ke 96 Tahun 2024, mengambil Tema "Maju Bersama Indonesia Raya". Tema tersebut mengandung pesan kuat tentang sinergi dan kolaborasi. Selain itu, tema tersebut juga diharapkan dapat menjadi sumber inspirasi serta pendorong semangat bagi pemuda Indonesia untuk meraih prestasi di tingkat global.
Pjs Bupati Bangli I Made Rentin saat itu menegaskan momentum peralihan dan transisi pemerintahan yang baru, sudah ditunjukkan oleh Pemerintah Pusat, dimulai dengan persamaan persepsi serta orientasi Kabinet merah putih di Akmil Magelang. Hal ini bertujuan untuk menyatukan gerak langkah di dalam pengabdian kepada Bangsa dan Negara. "Oleh karena itu, kami dari jajaran Pemerintah Kabupaten Bangli bersama Forkopimda dan seluruh jajaran hari ini melaksanakan upacara bendera peringatan ke-96 Hari Sumpah Pemuda di Kabupaten Bangli. Harapan kami Indonesia maju dan Indonesia Raya berkumandang di seluruh detak jantung para generasi muda", ungkapnya.
Pihaknya juga berharap kepada para pemuda menjadi harapan dan masa depan bangsa. Karena masa depan bangsa berada di tangan generasi muda. Tongkat estafet akan siap diserahkan kepada generasi muda di 15 sampai 25 tahun yang akan datang.
"Maka dari itu generasi muda tidak ada pilihan lain, siapkan diri, tingkatkan kompetensi, tingkatkan kualitas diri dengan berbagai ilmu, skill, keterampilan untuk menyongsong masa depan",tutupnya. ard/adn
Komentar