PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Jalan Anyelir I, Nomor 4A, Desa Dauh Peken, Kec. Tabanan, Kab. Tabanan, Bali

Call:0361-8311174

info@suaradewata.com

Semut Solid Bergerak, Mulyadi-Ardika Targetkan 80 Persen Suara di Desa Sanda Pupuan

Kamis, 24 Oktober 2024

07:27 WITA

Tabanan

1618 Pengunjung

PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Semut Solid Bergerak, Mulyadi-Ardika Targetkan 80 Persen Suara di Desa Sanda

Tabanan, suaradewata.com – Dalam kampanye di Desa Sanda, Kecamatan Pupuan, calon Bupati Tabanan nomor urut 1, I Nyoman Mulyadi, mengungkapkan ambisinya untuk meraih suara hingga 80 persen di desa tersebut. Kampanye yang berlangsung di wantilan Desa Sanda pada Rabu (23/10/2024) dihadiri oleh ratusan warga setempat.

Mulyadi, yang berpasangan dengan I Nyoman Ardika dan didukung Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus, menyampaikan keyakinannya atas dukungan masyarakat Pupuan. “Saya dan Pak Ardika optimis bisa mendapatkan 80 persen suara di Desa Sanda,” tegasnya di hadapan massa.

Tidak hanya membicarakan target politik, Mulyadi juga memaparkan sejumlah program andalannya jika terpilih nanti. Salah satu prioritasnya adalah pengembangan sektor pertanian dan pariwisata di Kecamatan Pupuan. "Pupuan memiliki potensi besar yang harus dikembangkan lebih lanjut," ujarnya, menekankan pentingnya revitalisasi ekonomi lokal.

 

Di bidang kesehatan, Mulyadi menekankan layanan kesehatan yang lebih mudah diakses bagi masyarakat. Ia berjanji bahwa pasien akan mendapat layanan utama sebelum urusan administrasi. "Pelayanan akan lebih manusiawi. Pasien akan diutamakan tanpa perlu menunggu urusan administrasi," tambahnya.

Dukungan penuh juga disampaikan oleh tokoh masyarakat Desa Sanda. Salah satu perwakilan warga menyatakan bahwa sekitar 40 persen suara di desa tersebut sudah dipastikan akan jatuh ke pasangan Mulyadi-Ardika. Dukungan ini tidak terlepas dari keberhasilan Prabowo-Gibran di desa tersebut pada Pilpres sebelumnya. "Dukungan kami juga berasal dari kader Golkar seperti Pak Nyoman Wirya, yang telah lama kami percayai," ujarnya.

 

Dengan optimisme tinggi, Mulyadi yakin Kecamatan Pupuan, terutama Desa Sanda, akan menjadi basis suara penting dalam memenangkan Pilkada Tabanan 2024. ayu/yok


Komentar

Berita Terbaru

\