HUT TNI Ke 79, Polres Buleleng Anjangsana Ke Markas Komando TNI
Kamis, 05 Oktober 2023
19:50 WITA
Buleleng
1536 Pengunjung
HUT TNI ke-78 Tahun 2023 pada Kamis, (5/10/2023) di Makodim 1609/Buleleng.
Buleleng, suaradewata.com- Memperingati HUT TNI ke-78 Tahun 2023, kali ini mengusung tema “TNI Patriot NKRI: Pengawal Demokrasi untuk Indonesia Maju”
Sebagai wujud sinergitas TNI - Polri, Kapolres Buleleng AKBP I Made Dhanuardana diwakili Kabag Ops Polres Buleleng Kompol I Gusti Alit Putra beserta personilnya memberikan kejutan untuk Dandim 1609/Buleleng Letkol. Kav. Angga Nurdyana, berupa bingkisan tumpeng sebagai ucapan selamat yang diterima langsung Kepala Staf Kodim 1609/Buleleng, Mayor Inf. I Gede Nariada, pada Kamis, (5/10/2023) di Makodim 1609/Buleleng.
Kabag Ops Polres Buleleng, Kompol I Gusti Alit Putra mengatakan kegiatan saling mengucapkan selamat saat perayaan ulang tahun, bukan untuk pertama kali dilakukan. Karena hal ini merupakan sebagai wujud sinergitas TNI-Polri.
“Sinergitas TNI/POLRI tetap kita jaga, kita tetap bersatu dalam rangka kegiatan keamanan,” ucapnya tegas.
Kabag. Ops. Polres Buleleng, Kompol I Gusti Alit Putra, mengucapkan selamat dan berharap TNI dan Polri bisa semakin dekat dan semakin bersatu serta tidak terjadi gesekan.
Kepala Staf Kodim 1609/Buleleng, Mayor Inf. I Gede Nariada menyambut baik anjangsana Polres Buleleng, seraya mengatakan TNI-Polri tetap bersinergitas dalam kegiatan apapun.
“Walaupun ada pemisahan, namun TNI Polri tetap melaksanakan sinergitas dalam setiap kegiatan. Kita TNI melibatkan Polri begitu sebaliknya,” ujar Mayor Inf. I Gede Nariada.
Dalam perayaan HUT ke-78 TNI tahun ini, Mayor Inf. I Gede Nariada sebagai anggota TNI menegaskan bahwa TNI semakin jaya, dewasa dan dicintai oleh rakyat.
"Kami berharap sinergitas TNI-Polri agar terus terjaga, untuk bersama-sama menjaga situasi kamtibmas yang aman, nyaman serta kondusif, khususnya di wilayah Kabupaten Buleleng." pungkasnya.sad/adn
Komentar