PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Jalan Anyelir I, Nomor 4A, Desa Dauh Peken, Kec. Tabanan, Kab. Tabanan, Bali

Call:0361-8311174

info@suaradewata.com

Direskrimum Bersama Kapolres Bangli Pimpin Langsung Operasi Yustisi di Bangli

Minggu, 27 September 2020

18:40 WITA

Bangli

1552 Pengunjung

PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Suaradewata

Bangli,suaradewata.com - Disreskrimum Polda Bali Kombes Pol Dodi Rahmawan,SIK,.M.H selaku Pamatwil bersama Kapolres  Bangli AKBP I Gusti Agung Dhana Aryawan,S.IK,.M.I.K. pimpin langsung Operasi Yustisi, Sabtu (26/9).

Operasi Yustisi ini dilaksanakan dalam rangka penerapan disiplin dan penegakan hukum terkait protokol Kesehatan sesuai Peraturan Gubernur Bali no 46 tahun 2020, peraturan Bupati Bangli nomor 39 tahun 2020 dan Implementasi Inpres nomor 6 tahun 2020.

Kegiatan ini dilaksanakan di sepanjang jalan Kusuma Yudha, jalan Merdeka, Jalan Majapahit dan jalan Nusantara dengan melibatkan tujuh belas personel gabungan dari Kepolisian dan Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Bangli. “Dalam kegiatan yustisi ini  dari tim berhasil menjaring enam pelanggar.  Diantaranya tiga orang dikenakan sangsi fisik berupa push up dan tiga lainnya diberikan teguran,”ujar Kapolres.

Dalam kesempatan ini orang nomor satu di Polres Bangli ini, kembali menghimbau kepada seluruh lapisan masyarakat agar tetap mematuhi protokol Kesehatan tertutama menggunakan masker, menjaga jarak dan mencuci tangan dengan sabun di air yang mengalir.ard/nop


Komentar

Berita Terbaru

\



PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Wabup Ketut Suiasa Resmikan TAKSU Badung