Peringati Kesaktian Pancasila, Komite SD 2 Sembung Gede Adakan Gerak Jalan Santai
Minggu, 01 Oktober 2017
00:00 WITA
Tabanan
3063 Pengunjung
istimewa
Tabanan, suaradewata.com - Peringati Hari Kesaktian Pancasila 2017, Komite SD 2 Sembung Gede, Kerambitan, adakan gerak jalan santai yang diikuti kleh siswa-siswi beserta guru-guru SD 2 Sembung Gede beserta masyarakat Batuaji Kawan, yang diselenggarakan di Banjar Batuaji Kawan, Sembung Gede, Kerambitan, Minggu (1/10), kemarin.
Selain sebagai peringatan atas Hari Kesaktian Pancasila 1 Oktober 2017 ini, gerak jalan santai ini juga dimaksudkan untuk lebih mempererat hubungan antar siswa dan siswi dengan Guru, antara sesama masyarakat Banjar Batuaji ataupun Desa Sembung Gede, terang Ketua Panitia Acara I Wayan Lara, sekaligus membuka acara gerak jalan santai tersebut.
Anggota DPRD Kabupaten Tabanan ini juga mengatakan bahwa, kegiatan ini tidak hanya sekedar berolahraga. Karena telah disiapkan berbagai hadiah menarik bagi para Pemenang. Diantaranya Kompor Gas untuk Juara I, Kipas angin Juara II dan Setrika untuk Juara III, serta maaih banyak lagi hadiah hiburan dengan total hadiah jutaan rupiah, ungkapnya.
Hadiah bagi para pemenang diserahkan langsung oleh Wakil Bupati Tabanan I Komang Gede Sanjaya selepas acara. Meski memiliki jadwal kegiatan yang padat, tidak menyurutkan niat Orang Nomer Dua di Tabanan ini untuk hadir. Mengingat acara seperti ini sangatlah penting, dalam menumbuh-kembangkan persatuan serta kecintaan terhadap ideologi Pancasila.
Wabup yang akrab disapa Pak Komang Sanjaya ini sangat mengapreasi kegiatan tersebut. Dikatakannya ini merupakan hal yang sangat positif karena mengajarkan anak anak sedari dini untuk mengingat dan mengamalkan Pancasila. Sehingga ideologi Pancasila itu tetap tertanam dalam jiwa anak-anak ini sebagai penerus bangsa kedepannya, ungkap Sanjaya.
Lanjutnya, agar hal ini jangan berhenti sampai disini saja namun setiap tahunnya harus diadakan hal seperti ini. Selain menanamkan ideologi Pancasila sedari dini, hal ini juga bisa terus mempererat persatuan dan kesatuan masyarakat Sembung Gede. Sehingga dengan persatuan yang kuat berakibat pada lancarnya pembangunan di Desa, bahkan berimbas bagi pembangunan di Tabanan dalam mewujudkan masyarakat Tabanan yang Sejahtera, Aman dan Berprestasi (Tabanan Serasi), jelasnya.
Selain menyerahkan hadiah kepada para pemenang, sebelumnya Wabup Sanjaya mengambil undian untuk menentukan para pemenang, juga turut serta memberikan bantuan berupa punia yang diterima langsung oleh panitia.
Dalam kesempatan tersebut Wabup Sanjaya tidak sendiri, nampak juga mendampingi Beliau saat itu anggota DPRD kabupaten Tabanan Desta Kumara, Camat Kerambitan Sukanada, perbekel serta tokoh masyarakat setempat.hms/gin/aga
Komentar