PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Jalan Anyelir I, Nomor 4A, Desa Dauh Peken, Kec. Tabanan, Kab. Tabanan, Bali

Call:0361-8311174

info@suaradewata.com

Mencekam, Lapas Kerobokan Rusuh Lagi

Kamis, 21 April 2016

00:00 WITA

Denpasar

3474 Pengunjung

PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

suaradewata.com

Denpasar,  suaradewata.com - Lapas Kerobokan Kelas II A Denpasar kembali rusuh, pada Kamis, (21/4) sekira pukul 20.00 wita malam. Ratusan polisi baik dari Polresta Badung,  Brimob Polda Bali dan Polresta Denpasar tampak mengamankan TKP dan menjaga ketat Lapas.

Diduga pemicunya adanya ketidakpuasan antar dua kelompok yang bertikai beberapa waktu lalu. Pantauan di lokasi pada pukul 22.40 wita malam dua peleton Dalmas dari Polda Bali tiba di lokasi dan melakukan pengamanan.

Jalan di depan Lapas Kerobokan, yaitu Jalan Tangkuban Perahu tampak mencekam. Jalan ditutup dan dijaga ketat oleh pihak kepolisian. Baik dari arah Mahendradata maupun yang mengarah ke Kuta, dan Canggu, Badung.

Terlihat, Kapolresta Badung AKBP Toni Binsar Marpaung, mendatangi Lapas terbesar di Bali ini. Sekitar pukul 22.50 terjadi pelemparan batu hingga keluar area Lapas. ids


Komentar

Berita Terbaru

\