Bacalon Bupati dan Wakil Bupati Adi Cipta Daftar ke KPU Badung
Kamis, 29 Agustus 2024
16:00 WITA
Badung
1517 Pengunjung
Konfrensi Pers Pasangan Adi Cipta daftar di KPU Kabupaten Badung. sumber foto : ang/SD
Badung, suaradewata.com - Pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Badung yakni I Wayan Adi Arnawa dan I Bagus Alit Sucipta (Adi Cipta), hari ini Kamis, (29/08/2024), mendaftar ke Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Badung Jalan Kebo Iwa, Nomer 39 A Denpasar. Pasangan bakal calon Adi Cipta mendaftar ke KPU Kabupaten Badung diantar 5 Partai pengusul diantaranya PDI Perjuangan, Demokrat, Perindo, PBB dan Gelombang Rakyat Indonesia, sedangkan lagi 2 partai pendukung diantaranya PPKB dan Hanura.
Usai melakukan proses pendaftaran, Bakal calon Bupati Badung Adi Arnawa didampingi bakal calon Wakil Bupati Badung Bagus Alit Sucipta mengatakan hari ini pihaknya pasangan Adi Cipta telah melakukan tahapan pertama di KPU Badung. Dari hasil tahapan pertama pendaftaran di KPU Badung, pasangan Adi Cipta dinyatakan lengkap secara administrasi.
"Astungkara hasil verifikasi dari KPU ternyata dokumen administrasi dari partai pengusul dinyatakan lengkap dan benar," kata Adi Arnawa dalam konfrensi pers di Kantor KPU Kabupaten Badung, Kamis, (29.08/2024), pukul 12.00 wita.
Lebih lanjut ia mengatakan, dalam Pilkada serentak tahun 2024 ini. Pasangan Adi Cipta diharapkan dapat memenangkan dengan hasil terbaik.
"Astungkara bisa memenangkan pilkada ini dengan baik, santun dan riang gembira," ujarnya.
Adi Arnawa pun menjelaskan, dirinya mendaftar ke KPU Badung tidak diantarkan oleh istrinya. Pasalnya, istri Bakal calon Bupati Badung Adi Arnawa saat ini masih berstatus Aparatur Sipil Negara (ASN). Sehingga dirinya mendaftar ke KPU Badung diantarkan oleh anaknya sendiri.
"Hari ini saya selaku bakal calon tidak didampingi oleh istri saya. Karena kebetulan istri saya adalah sebagai seorang ASN dalam rangka menjaga netralitas. Saya pun berkomitmen untuk tegak lurus terhadap regulasi, bahwa istri saya tidak ajak mendampingi saat pendaftaran. Tapi saya didampingi oleh putri saya dan pasangan Bapak Bagus Alit Sucipta selaku bakal calon wakil Bupati didampingi istrinya," pungkasnya.ang/adn
Komentar