DPC Gerindra Klungkung Salurkan Bantuan ke Pengungsi Banjir Tukad Unda
Minggu, 09 Juli 2023
19:35 WITA
Klungkung
1989 Pengunjung
Ketua DPC Gerindra Kabupaten Klungkung, I Wayan Baru, bersama dengan pengungsi korban banjir Tukad Unda
Klungkung, suaradewata.com - Bencana banjir yang diakibatkan luapan Tukad Unda menyebabkan masyarakat yang terdiri dari 8 KK atau sekitar 36 jiwa harus mengungsi di Balai Budaya. DPC Gerindra Klungkung yang dipimpin I Wayan Baru pun mampir untuk memberikan bantuan kepada masyarakat berupa sembako dan uang tunai, Minggu (9/8).
Dalam kegiatan tersebut I Wayan Baru didampingi Bendahara DPC Gerindra Klungkung, I Wayan Widiana bersama I Ketut Mandia menyalurkan sebanyak 36 karungberas, ratusan krat telur dan beberapa dus minyak goreng. Selain itu Wayan Baru juga memberikan bantuan uang tunai kepada masyarakat secara langsung.
Dalam kesempatan tersebut Wayan Baru menyampaikan sebelum memberikan bantuan pihaknya terlebih dahulu mendata dan mencari informasi apa saja yang diperlukan masyarakat yang sedang mengungsi. Dibantu petugas BPBD Klungkung, Partai Gerindra akhirnya menyalurkan seluruh bantuan ke masyarakat.
"Kita minta informasi apa saja dibutuhkan masyarakat agar bantuan yang diberikan bisa tepat sasaran dan sesuai dengan kebutuhan," tutur Wayan Baru.
Wayan Widiana menambahkan DPC Gerindra Klungkung selalu memberikan bantuan disaat masyarakat mengalami bencana. Sebelumnya Partai Gerindra telah menyalurkan bantuan ke masyarakat yang tertimpa bencana seperti banjir bandang di Nusa Penida dan juga banjir di Desa Kusamba.
"Bantuan langsung ke masyarakat merupakan intruksi dari Ketum Gerindra, Prabowo Subianto yang meminta kadernya untuk bisa membantu masyarakat saat tertimpa bencana," jelas Widiana.
Kepala Pelaksana BPBD Klungkung, I Putu Widiada menyampaikan rasa terimakasihnya atas bantuan yang diberikan Partai Gerindra. Bantuan tersebut selanjutnya akan disalurkan ke masyarakat agar dapat meringankan beban masyarakat yang tertimpa bencana.
"Bantuan ini sudah kami terima dan selanjutnya akan disalurkan merata kepada masyarakat. Terimakasih atas perhatian Partai Gerindra semoga jejak kepedulian ini bisa diikuti oleh partai-partai lainnya," pungkas Widiada. ars/ari
Komentar