PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Jalan Anyelir I, Nomor 4A, Desa Dauh Peken, Kec. Tabanan, Kab. Tabanan, Bali

Call:0361-8311174

info@suaradewata.com

Pengamanan Mako Polres Bangli Diperketat, Pasca Bom Bunuh Diri di Polsek Astana Anyar, Bandung 

Rabu, 07 Desember 2022

18:55 WITA

Bangli

1557 Pengunjung

PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Pengamanan Mako Polres Bangli ditingkatkan, Rabu (7/12). SD/Ist

Bangli, suaradewata.com - Pasca bom bunuh diri yang meledak di Polsek Astana Anyar, Kota Bandung, Jawa Barat, sistem pengamanan Markas Komando (Mako) Polres Bangli kini diperketat. Selain untuk mengantisipasi hal-hal yang tak diinginkan, tujuan peningkatan pengamanan tersebut juga untuk memberikan kenyamanan masyarakat dalam menerima pelayanan Kepolisian. 

Kasat Samapta Polres Bangli AKP  Suadnyana, SH, menjelaskan, dalam sistem pengamanan tersebut, anggota yang melaksanakan  penjagaan Mako wajib dilengkapi dengan bodygest serta menggunakan senjata api serta pelaksanaan dengan buddy sistem minimal dua orang yang artinya saling menjaga dan mengawasi satu sama lainnya. Sebelum memasuki Mako Polres Bangli seluruh tamu baik masyarakat maupun anggota Polri dilakukan pemeriksaan oleh petugas. 

”Sudah menjadi standar operasional setiap hari kita lakukan pengamanan secara ketat di Kantor Polres Bangli" ujarnya, Rabu, (7/12/2022).

Disebutkan, kegiatan sispam Mako tersebut bertujuan untuk meningkatkan pengamanan terhadap Mako antisipasi terjadinya kejahatan terhadap Perkantoran  Polres Bangli. Hal ini, lanjut dia, juga untuk menindak lanjuti perintah pimpinan Kapolres Bangli AKBP.  I Dewa Agung Roy Marantika melalui Kabag OPS Polres Bangli Kompol I Ketut Maret, SH, agar personil yang melaksanakan tugas didepan SPKT termasuk Polsek jajaran Polres Bangli meningkat kewaspadaannya terhadap orang atau masyarakat yang masuk dengan tujuan pelayanan masyarakat, termasuk  keluar/masuk Kantor melalui satu pintu depan Polres Bangli mengingat kejadian yang ada di luar Polda Bali. "Selain memperketat penjagaan Mako, pimpinan juga memerintahkan agar setiap personil Polri meningkatkan pengamanan saat bertugas dan tetap humanis terhadap masyarakat untuk menjaga Harkamtibmas yang aman dan kondusif diwilayah Polres Bangli," pungkasnya.ard/nop


Komentar

Berita Terbaru

\