PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Jalan Anyelir I, Nomor 4A, Desa Dauh Peken, Kec. Tabanan, Kab. Tabanan, Bali

Call:0361-8311174

info@suaradewata.com

Mutasi Dua Jabatan Kasat di Polres Gianyar

Jumat, 05 Juli 2019

00:00 WITA

Gianyar

6725 Pengunjung

PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

suaradewata.com

Gianyar, suaradewata.com - Kasat Intelkam dan Kasat Lantas Polres Gianyar mendapatkan pejabat baru, Kapolres Gianyar AKBP Priyanto Priyo Hutomo memimpin apel serah terima jabatan dua Kasat tersebut, Jumat (5/7/2019). 
 
Kasat Lantas Polres Gianyar AKP Gusti Agung Ayu Udayani Addi dimutasi menjadi Kapolsek Denpasar Barat, sedangkan yang menggantikan posisi Kasat Lantas Polres Gianyar yakni AKP Laksmi Trisna Dewi Wieryawan dari Wakasat Lantas Polresta Denpasar. Kasat Intelkam Polres Gianyar baru, dijabat oleh AKP Ida Bagus Dana Ginawa menggantikan AKP Arya Agung Arjana Putra yang pindah tugas ke Panit II Subdit V Dir Intelkam Polda Bali. AKP Ida Bagus Dana Ginawa yang sebelumnya menjabat sebagai Panit I Unit II Subdit III Ditresnarkoba Polda Bali merupakan wajah lama yanv sempat bertugas di Polres Gianyar sebagai Kasat Narkoba dan Kanit Reskrim Polsek Blahbatuh.
 
AKBP Priyanto mengatakan, bahwa mutasi ini merupakan bagian dari pola pembinaan karier personel Polri di Polda Bali umumnya dan khususnya di Polres Gianyar. "Untuk mendapatkan promosi jabatan yang baru dan mengembangkan karier serta sebagai upaya meningkatkan kinerja organisasi maupun personel," ujarnya.
 
Kapolres berharap adanya promosi jabatan yang baru ini, diharapkan personel Polri dapat meningkatkan profesionalisme dalam bertugas di bidangnya masing-masing. "Keberhasilan pelaksanaan tugas-tugas selama ini oleh pejabat lama baik di bidang pembinaan maupun operasional terutama dalam pengamanan rangkaian kegiatan Pemilu hendaknya dijadikan acuan untuk pelaksanaan tugas selanjutnya," harapnya. gus/ari


Komentar

Berita Terbaru

\