PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Jalan Anyelir I, Nomor 4A, Desa Dauh Peken, Kec. Tabanan, Kab. Tabanan, Bali

Call:0361-8311174

info@suaradewata.com

Percepat Pembangunan Jembatan Pelintas, Wabup Karangasem Tinjau Langsung ke Seraya

Kamis, 10 Januari 2019

00:00 WITA

Karangasem

2201 Pengunjung

PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

suaradewata.com

Karangasem, suaradewata.com - Jalan di Desa Seraya banyak dibuat dengan sistim memotong jalur sungai untuk bisa menghubungkan antar desa di wilayah tersebut. Kendati tergolong sungai kering saat musim tandus, namun keberadaan seluruh sungai yang memotong badan jalan tersebut akan sangat membahayakan pada saat musim hujan lebat, dan bahkan beberapa kali warga hanyut ketika melintasi jalan yang di potong oleh sungao tersebut, beberapa korban diantaranya sampai meninggal dunia.

Mendapat laporan dari masyarakat terkait kondisi jalan pelintas yang kini secara swadyaya dibangun dengan memamasang tiang penjaga pada sisi sungai oleh masyarakat sekitar itu, Wakil Bupati Karangasem, I Wayan Artha Dipa didampingi Kepala Dinas PUPR (Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang) I Ketut Sedana Merta serta staf PUPR yang membidangi, Rabu (9/1) turun langsung untuk meninjau lokasi.

Beberapa jalan pelintas Desa Seraya Tengah yang rencananya akan dibangun jembatan pelintas diantaranya yang dilalui oleh sungai Yeh Banges, Sungai Perit, Sungai Ibu Dalem, Sungai Buah dan  Sungai Yeh Barak. “Salah satu jalan yang dilintasi sungai ini dulu pernah memakan korban. Kita tidak ingin hal ini terulang terus, untuk itu pemerintah daerah akan mengusulkan serta melaporkan secara akurat nama sungai, lokasi desa serta titik koordinat dan panjang bentang jembatan yang akan direncanakan dibangun di Desa Seraya ini,” ujar Wabup Artha Dipa.

Artha Dipa mengatakan, komunikasi antara daerah dan provinsi telah berjalan dengan baik. Pihak provinsi berjanji akan mendesain jembatan lintas ini di tahun 2019 dan diharapkan tahun 2020 bisa terlaksana. Ditegaskannya ini adalah bentuk respon serius dan cepat pemerintah terhadap usulan dari masyarakat. Menghindari laporan fiktif, Artha Dipa pun turun langsung ke lokasi untuk mendatapkan data yang akurat dan diharapkan data yang dilaporkan ke Provinsi itu nantinya  baik, lengkap dan akurat. “Ini keseriusan Pemerintah Daerah menangani masalah yang ada sesuai kemampuan. Karena ini jalan Provinsi maka secara teknis nanti akan dikerjakan oleh pihak Provinsi,” imbuhnya.

Wabup Artha Dipa menyebutkan, Jalan lintas ini sebelumnya diaspal pada tahun 1987, bekerjasama dengan konsultan Jepang dan didanai oleh ADB (Asian Development Bank). Namun karena pengerjaannya belum sempurna maka dalam rangka penyempurnaan, diusahakan dana dari pusat kurang lebih 800 juta. Setelah itu jalan diambil alih oleh Provinsi hingga saat ini. nov/rls/ari


Komentar

Berita Terbaru

\