PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Jalan Anyelir I, Nomor 4A, Desa Dauh Peken, Kec. Tabanan, Kab. Tabanan, Bali

Call:0361-8311174

info@suaradewata.com

Cari Ikan, Tiba-Tiba 3 Warga Terjebak Di Sungai

Selasa, 27 Juni 2017

00:00 WITA

Tabanan

4090 Pengunjung

PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

suaradewata.com

Tabanansuaradewata.com - Cari ikan untuk keperluan upakara mesangih massal, 3 warga terjebak di sungai Yeh Otan Kecamatan Selemadeg sekitar pukul 16.30 wita, Senin, (26/06/2017). Akhirnya 3 warga tersebut berhasil diselamatkan dan nihil korban jiwa.

Dalam pemantauan media suaradewata.com, sekitar pukul 22.50 wita tampak masyarakat, Polri, TNI dan BPBD Tabanan melakukan evakuasi korban di sungai yeh Otan. Ditengah derasnya aliran sungai dan turunnya hujan, tim penyelamat dengan cepat melakukan evakuasi. Informasi yang berhasil dihimpun, sekitar pukul 16.30 wita ada 4 warga datang ke sungai Yeh Otan mencari ikan untuk keperluan upakara mesangih massal. Pada pukul 17.00 wita, tiba-tiba air sungai pasang dan 1 warga berhasil menyelamatkan diri dari sungai yakni I Made Arya (28) Banjar Menunggul Desa Bajera Utara, Kecamatan Selemadeg. Sedangkan 3 warga yakni I Wayan Suyadnya (45) Banjar Taman Yoga Desa Bajera Utara, Kecamatan Selemadeg, dengan I Made Artawan (27) Banjar Menunggul Desa Bajera Utara, Kecamatan Selemadeg dan I Nyoman Agung Ariadi, (16) Banjar Menunggul Desa Bajera Utara, Kecamatan Selemadeg terjebak di tengah sungai. Pada saat itu, 3 warga tersebut menyelamatkan diri di tempat semacam gundukan tanah yang ada pohon di dalam sungai. Akhirnya sekitar pukul 23.40 wita, 3 warga tersebut berhasil dievakuasi dalam keadaan selamat dan 2 warga dibawa ke Puskesmas Selemadeg untuk diobservasi. Sedangkan 1 warga bisa pulang ke rumah dalam keadaan sehat.

Kapolsek Selemadeg Kompol I Nyoman Sukanada saat ditemui di Puskesmas Selemadeg mengatakan 3 warga tersebut berhasil diselamatkan dalam keadaan sehat. Dan 3 warga tersebut berhasil diselamatkan saat proses evakuasi selama 1 jam di sungai Yeh Otan. "Untuk 2 warga yang dibawa ke Puskesmas dalam keadaan sehat, sedangkan lagi satu juga dalam keadaan sehat, dan kejadian ini murni musibah," ucap Kompol Sukanada.ang/dev


Komentar

Berita Terbaru

\