PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Jalan Anyelir I, Nomor 4A, Desa Dauh Peken, Kec. Tabanan, Kab. Tabanan, Bali

Call:0361-8311174

info@suaradewata.com

Antisipasi Curanmor, Polisi Gelar Operasi, Temukan 4 Pelanggaran

Rabu, 31 Mei 2017

00:00 WITA

Tabanan

3424 Pengunjung

PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

suaradewata.com

Tabanansuaradewata.com - Guna menekan angka pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) di wilayah Kecamatan Kediri. Polsek Kediri gelar operasi didepan Mako Polsek Kediri, Selasa, (30/05/2017). Dalam operasi tersebut ditemukan pelanggaran sebanyak 4 pelanggar.

Kapolsek Kediri Kompol I Nyoman Sumarajaya mengatakan operasi tersebut guna mencegah terjadinya curanmor di wilayah Kecamatan Kediri. Kata Dia, saat ini semakin meningkatnya Curanmor dengan motif kunci nyantol dan kecelakaan lalu lintas di wilayah hukum Polsek Kediri. Untuk itu dilakukan upaya dengan melaksanakan Razia Ranmor, menyasar surat-surat, kelengkapan Ranmor dan pengendara. Dalam operasi tersebut sudah memeriksa sepeda motor sebanyak 42 unit, Kendaraan roda empat sebanyak 4 unit, Pick up sebanyak 2 unit dan ditemukan 4 pelanggaran. Yakni 2 pelanggar tanpa SIM, 1 pelanggar Tanpa STNK dan 1 pelanggar tanpa STNK dan SIM. 

"Operasi tersebut dilaksanakan untuk menekan Curanmor dengan motif kunci nyantol yang terjadi akhir akhir ini, disamping itu pula untuk menekan angka laka lantas yang terjadi diwilayah Kediri, dan dari operasi tersebut kita temukan 4 pelanggaran," ucap Kompol Sumarajaya.

Dia menerangkan, disamping pemeriksaan kendaraan. Personil juga  diminta agar memberikan himbauan kepada pengendara bermotor untuk senantiasa melengkapi diri dengan  surat-surat kendaran. Seperti STNK,SIM, helm dan juga menghimbau apabila memarkirkan kendaraannya agar tidak lupa mencabut kunci motornya. 

"Kami juga memberikan himbauan, bila memarkirkan kendaraan, agar tidak lupa mencabut kunci motornya," terangnya.ang/dev


Komentar

Berita Terbaru

\